MacBook Pro M5 14 Inci Resmi Hadir di Indonesia: Performa AI Lebih Cepat & Baterai Tahan Lama
MacBook Pro M5 14 Inci Resmi Hadir di Indonesia: Performa AI Lebih Cepat & Baterai Tahan Lama--Foto: Prabupos
PRABUMULIHPOS.CO - Apple resmi meluncurkan MacBook Pro M5 berukuran 14 inci di pasar Indonesia. Produk ini kini dapat diperoleh melalui beberapa distributor resmi seperti iBox, Digimap, dan Blibli.
MacBook Pro M5 menjadi perangkat pertama yang menggunakan chipset M5, yang dirancang untuk meningkatkan kinerja dan efisiensi daya pada laptop.
Peluncuran MacBook Pro M5 bersamaan dengan diperkenalkannya chipset M5, iPad Pro M5, dan Vision Pro.
Laptop ini ditujukan bagi pengguna yang membutuhkan kemampuan komputasi tinggi, termasuk pelajar, profesional kreatif, pengembang, dan pebisnis.
BACA JUGA:Ramalan Shio 30 Desember 2025, Ular Energi Hari Ini Membawa Kepercayaan Diri Anda
BACA JUGA:Lenovo Legion 9i, Laptop 3D Tanpa Kacamata dengan Performa Setara Desktop
Apple menekankan bahwa chipset M5 menghadirkan fondasi baru dengan kemampuan grafis dan AI yang lebih canggih dibanding generasi sebelumnya.
Harga MacBook Pro M5 14 Inci di Indonesia
Berikut adalah daftar harga berdasarkan kombinasi RAM dan kapasitas penyimpanan:
RAM 16 GB + Penyimpanan 512 GB: Rp 27.999.000
RAM 16 GB + Penyimpanan 1 TB: Rp 31.499.000
RAM 24 GB + Penyimpanan 1 TB: Rp 34.499.000
Untuk pengguna yang membutuhkan ruang penyimpanan besar, tersedia opsi hingga 4 TB.
Peningkatan Performa dan Kecanggihan AI
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


