PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Penghujung tahun 2022 ini, Dewan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Prabumulih, kembali melakukan reses atau menyerap aspirasi masyarakat di masing-masing Daerah Pemilihan (dapil), Rabu 7 Desember 2022.
Untuk dapil 1, reses dipusatkan di Kantor Kecamatan Prabumulih Barat. Reses ini dipimpin oleh wakil ketua 2 Ir Dipe Anom.
"Kita berharap Lurah Kades hadir dalam reses ini, karena ini penting. Kami DPRD menerima dan menampung usulan masyarakat," kata Ir Dipe Anom.
Sementara itu, untuk reses di dapil 2 dipusatkan di Kantor Camat Utara dan dipimpinya oleh Wakil Ketua 1 H Ahmad Palo SE.
Dihadapan peserta reses, yang diwakili lurah Ahmad Palo menyampaikan jika APBD Kota yang tahun 2023 mengalami kemerosotan.
"Dibandingkan tahun lalu APBD kita kembali turun, namun ada penambahan dari bangun maupun pusat. Dan kita DPRD juga memperjuangkan yang prioritas," tuturnya.
Sementara itu, reses dapil 3 dipimpin oleh Ketua Sutarno SE di aula kantor Kelurahan Gunung Ibul Barat.
Sutarno menyampaikan, reses di penghujung tahun dalam rangka menyerap aspirasi sekaligus juga evaluasi.
"Terkait apa saja aspirasi masyarakat yang belum terealisasi untuk kedepan direalisasikan," ujarnya.
Sutarno mengatakan, dari reses dilakukan secara serentak di tiga daerah pemilihan masih banyak usulan dari masyarakat terkait pembangunan infrastruktur jalan dan drainase. Selain itu juga banyak usulan dari masyarakat untuk pemasangan lampu penerangan jalan.
"Untuk Desember tahun ini ada anggaran untuk pemasangan penerangan lampu jalan, namun kemungkinan seluruh usulan tidak tercover dan mungkin secara bertahap di titik-titik yang prioritas," bebernya.
Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini menyampaikan setelah menyerap aspirasi ke lapangan, pihaknya akan memperjuangkan seluruh usulan masyarakat bersama pemerintah kota Prabumulih. "Namun tentu ada yang harus didahulukan dan prioritas, apalagi anggaran kita mengalami penurunan," tukasnya.(08)
DPRD Kota Prabumulih mengadakan reses di tiga dapil secara serentak, Rabu (7/12/2022). Foto: Ros/Prabupos