PRABUMULIHPOS.CO.ID - Viral di media sosial, momen seorang gadis dilamar sang pujaan hati dengan mahar yang sangat fantastis.
BACA JUGA:Heboh, Perempuan Asal Kota Prabumulih Disunting Oppa Asal Korea
Sang gadis dilamar dengan uang tunai sebesar Rp1 miliar, rumah bertingkat plus sertifikatnya senilai Rp4,5 miliar, 40 gram emas serta telepon genggam merek iPhone seharga puluhan juta rupiah.
Netizen dibuat takjub dengan mahar yang diberikan calon mempelai pria pada calon pengantin wanita di Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra). Bahkan, momen tersebut jadi viral di media sosial.
BACA JUGA:Ini Mahar Pernikahan Oppa Korea dengan Perempuan Asal Prabumulih
Kedua pasangan berbahagia itu yakni Nurmainna, warga Desa Landolia dan Fitra Yudi diketahui yang berdomisili di Desa Puhu.
Lamaran gadis cantik sarjana kedokteran Universitas Halu Oleo (UHO) itu berlangsung sekitar pukul 10.00 WITA, Minggu (18/6/2023). Nilai lamaran yang fantastis tersebut mengundang perhatian banyak warga Kolut hingga ramai disebar di media sosial.
BACA JUGA:Berikut 20 Penerima Beasiswa Kuliah di Al-Azhar Mesir 2023, Ada yang Dari Daerahmu?
BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Bakal Rekrut 2.732 PPPK 2023, Hanya untuk 2 Formasi Ini
Athy Lowa, Master of Ceremony (MC) pada acara lamaran tersebut yang dikonfirmasi MNC Portal membenarkan nilai mahar yang ramai disebar netizen. Uang Rp1 miliar diserahkan langsung saat lamaran berikut sertifikat rumah bertingkat yang dikemukakan terletak di Kota Kendari.
“Betul info itu karena kebetulan saya MC dan juga masih ada hubungan keluarga (keponakan) dengan Nurmainna,” ujar Athy, Senin (19/6/2023).
BACA JUGA:3 Hari Tak Pulang, Pria di SP Padang OKI Ditemukan Tersangkut di Semak Penuh Lumpur
BACA JUGA:GMNI Lubuklinggau dan Muratara Peringati Bulan Bung Karno di Surulagun Rawas
Nurmainna dikemukakan anak dari pasangan Abidin dan Rapida yang hidup sederhana. Ayahnya seorang petani dan ibunya selain IRT yang juga berdagang.