Wah, Museum Tiga Dimensi Migas Jadi Favorit Warga Prabumulih dan Sekitarnya
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Keren, museum tiga dimensi pertamina menjadi destinasi favorit kaula muda terutama mahasiswa yang ada di Kota Prabumulih dan sekitarnya.
Museum tiga dimensi mengambil tema tentang ciri khas dan sejarah kota nanas sehingga menjadi edukasi bagi anak anak muda.
Tema tersebut yaitu tentang minyak dan gas bumi di Prabumulih.
Seperti yang kita ketahui Kota Prabumulih merupakan salah satu titik penting penghasil minyak dan gas bumi sejak awal abad ke-20 di Nusantara.
Sehingga tema yang ditampilkan museum ini sangat sesuai dengan ciri khas juga sejarah Kota Prabumulih dan menjadi pembeda dari museum tiga dimensi lainnya.
Saat berada di museum ini kamu akan disajikan dengan instalasi minyak dan gas bumi seperti sejarahnya, tema teknologi pengeboran, dan tema geologi.
BACA JUGA:Minta Penambahan Waktu, 14 Kontraktor Prabumulih Belum Kembalikan Kerugian Negara Hasil Audit BPK
Diorama tiga dimensi yang ditampilkan unik unik sehingga menjadi daya pikat pengunjung terutama kaula muda untuk datang ke Museum ini.
Selain sebagai tempat edukasi para pengunjung, tampilan lukisan tiga dimensi museum juga menjadi salah satu tempat spot foto terbaik di Kota Prabumulih untuk diunggah ke sosial media.
Setidaknya ada sekitar 30 spot foto yang bernuansa kegiatan operasi migas.
BACA JUGA:Paling Banyak Penerimaan Guru Penjasorkes, Ini Rincian Alokasi PPPK 2023 Formasi Guru di Prabumulih