Langka! Buah Sikecil Oranye yang Mulai Punah, Anak Zaman Sekarang Banyak Tak Tahu

Kamis 28-09-2023,06:43 WIB
Reporter : Erna
Editor : itdisway

Langka! Buah  Sikecil Oranye  yang Mulai Punah, Anak Zaman Sekarang Banyak Tak Tahu

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Nostalgia dengan buah tempo dulu yuk! Siapa yang tidak mengenal Kecapi buah sikecil oranye ini, dahulu buah ini sering di konsumsi oleh anak-anak tahun 90 an.

Buah kecapi merupakan buah yang menjadi favorite orang-orang zaman dahulu. Buah yang satu ini kerap menjadi incaran oleh para bocil pada masanya. 

Apa kalian termasuk pengagum si oranye? Ya, dengan warna yang oranye tentunya memiliki citarasa yang manis sekali.

Ternyata buah kecapi sendiri juga menjadi sebuah nama bagi buah kecil khas Indonesia yang saat ini sudah terancam punah apalagi di wilayah Sumatera.

BACA JUGA:Menggugah Selera, 5 Jajan Makanan Tradisional Tempo Dulu yang Bikin Nostalgia, Anak SD 90-an Tahu?

Beragam sekali penyebutan pada buah sikecil oranye ini, ada yang menyebutnya dengan buah setul. Buah kecapi ini menyerupai buah manggis yang berukuran kecil. 

Tetapi yang membedakannya tentu warna dan rasa buahnya. Buah kecapi sendiri merupakan buah dari Famili Meliaceae dengan sebutan ilmiahnya Sandoricum Koetjape. Buah yang satu ini memiliki citarasa yang unik. 

Tidak hanya itu saja, buah kecapi juga kerap dimanfaatkan sebagai bahan baku manisan atau rujak sehingga menjadi bervariasi.

Buah yang hampir punah ini dulunya banyak di temukan di Asia Tenggara salah satunya Indonesia. Buah jenis ini terbagi menjadi dua yakni buah kecapi merah dan juga buah kecapi kuning. 

BACA JUGA:Lezatos, Cara Unik Memakan Lemang, Dijamin Mengguncang Lidah

Rasa dari buah ini juga unik dengan memberikan sensasi segar asam dan menciptakan manis yang sangat menyegarkan.

Dengan tekstur yang keras dan sulit dibuka, buah kecapi sendiri biasa di buka dengan cara di jepit menggunakan tangan atau membantingnya.

Walaupun ukuran buah kecapi terlihat mungil, buah ini sendiri tentunya mengandung banyak nutrisi quercetin yaitu antioksidan yang busa membantu meningkatkan sisitem kekebalan tubuh kita loh.

BACA JUGA:Maknyus Bro, Nikmatnya Makan Lemang Rasa Pisang di Sore Hari, Begini Cara Membuatnya

Kategori :