Mengoptimalkan Pembayaran, Panduan Lengkap Membuat QRIS DANA

Senin 21-10-2024,10:40 WIB
Reporter : Erna
Editor : Ros Diana

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - QRIS DANA merupakan fitur yang memudahkan pengguna untuk melakukan transaksi pembayaran dengan memindai kode QR. 

Fitur ini adalah bagian dari upaya yang dilakukan oleh Bank Indonesia (BI) dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia untuk mempromosikan metode pembayaran non-tunai.

Metode ini relatif baru, diresmikan pada tahun 2019, namun telah mengalami pertumbuhan yang pesat. 

Kini, QRIS banyak digunakan oleh berbagai jenis usaha, baik online maupun offline.

BACA JUGA:Bergabung dengan Snack Video, Dapatkan Saldo DANA Gratis dengan Mudah!

BACA JUGA:Nokia XR21 Menawarkan Chipset Qualcomm Snapdragon dan Baterai 4800 mAh

Persyaratan untuk Membuat QRIS DANA

Ada beberapa langkah yang harus diikuti untuk membuat QRIS DANA. Pertama, Anda perlu melakukan upgrade akun ke jenis premium. 

Pastikan Anda sudah mendaftar untuk akun DANA bisnis dan memiliki tempat usaha, baik secara daring maupun luring.

Untuk melakukan upgrade akun ke premium, Anda harus mengunggah foto KTP dan selfie yang jelas. Proses verifikasi biasanya berlangsung tidak lebih dari satu hari. 

BACA JUGA:Begini Cara Tarik Tunai DANA di Alfamart, Langkah Mudah dan Cepat

BACA JUGA:Dapatkan Uang Gratis! Cara Mudah Menghasilkan Saldo DANA dari Escape Maze

Jika terjadi kegagalan dalam proses upgrade, hal ini biasanya disebabkan oleh kualitas foto KTP yang kurang baik, misalnya karena pencahayaan yang buruk atau KTP yang sudah pudar.

Setelah akun DANA Anda berhasil diupgrade menjadi premium, Anda bisa melanjutkan untuk membuat QRIS DANA. 

Proses pembuatan QRIS bisa memakan waktu antara 14 hingga 30 hari, termasuk verifikasi data awal.

Kategori :