5 Aplikasi Penghasil DANA Gratis untuk Mengisi Waktu Ngabuburit

Kamis 06-03-2025,08:17 WIB
Reporter : Erna
Editor : Ros Diana

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Bagi Anda yang sedang berpuasa, kegiatan ngabuburit bisa dimanfaatkan untuk mencari tambahan penghasilan.

Ada beberapa aplikasi penghasil saldo DANA yang dapat memberikan hingga Rp250.000, yang bisa Anda coba sembari menunggu waktu berbuka puasa.

Aplikasi-aplikasi ini tergolong sebagai aplikasi penghasil uang yang dapat diakses secara gratis. Anda hanya memerlukan perangkat dan koneksi internet untuk memulainya.

Berikut adalah 5 aplikasi penghasil saldo DANA gratis senilai Rp250.000 yang bisa Anda coba selama ngabuburit:

BACA JUGA:BRI Kembali Gelar Program Desa BRILian 2025, Wujud Nyata Dukung Asta Cita Pemerintah dalam Membangun

BACA JUGA:Tak Akan Lupa, Aisar Khaled Ungkap Kejadian di Palembang: 'Jangan Kapok'

1. Shopee

Tak hanya sebagai platform belanja, Shopee juga menawarkan kesempatan untuk menghasilkan uang.

Caranya cukup mudah, Anda bisa menonton video pendek di aplikasi ini. Semakin lama Anda menonton video, semakin banyak koin yang terkumpul.

Koin-koin ini bisa digunakan untuk mendapatkan potongan harga, voucher, atau bahkan uang yang akan langsung masuk ke saldo ShopeePay.

2. TikTok

BACA JUGA:Aisar Khaled Selebgram asal Malaysia Bakal ke Kota Prabumulih, Ini Sosok yang Akan Ditemuinya

BACA JUGA:Keunggulan Pewarna Alami, Aman dan Bermanfaat untuk Kesehatan

Aplikasi yang sedang populer ini juga dapat menjadi sumber penghasilan. Untuk mulai mendapatkan uang, klik ikon kotak hadiah di halaman utama, kemudian tekan tombol merah yang akan membawa Anda ke halaman video pada fitur For You Page (FYP).

Anda bisa mengumpulkan koin dengan menonton video selama kurang lebih 30 menit. Koin yang terkumpul bisa dicairkan melalui e-wallet, dan semakin banyak video yang ditonton, semakin banyak koin yang diperoleh.

Kategori :