Perbandingan Itel Vista Tab 30 vs Redmi Pad SE: Tablet 2 Jutaan, Mana Lebih Worth It?

Kamis 01-01-2026,15:30 WIB
Reporter : Erna
Editor : Ros Diana

PRABUMULIHPOS.CO - Pasar tablet kelas pemula kini semakin ramai dengan kehadiran Itel Vista Tab 30 dan Redmi Pad SE.

Keduanya hadir sebagai opsi menarik di kisaran harga dua jutaan rupiah dengan menawarkan spesifikasi yang seimbang untuk kebutuhan harian, mulai dari hiburan hingga produktivitas ringan.

Dari sisi tampilan fisik, kedua tablet mengusung desain modern dengan bodi datar berbahan aluminium.

Itel Vista Tab 30 memiliki dimensi yang sedikit lebih tebal, yaitu 8 mm dengan bobot sekitar 510 gram.

BACA JUGA:3 HP Nokia Terbaik 2025: Tahan Lama, Kamera Tajam, Harga Bersahabat

BACA JUGA:Nokia Drone 2026, Drone Canggih dengan Kamera HD dan Konektivitas 5G

Sebaliknya, Redmi Pad SE tampil lebih ramping dan ringan dengan ketebalan 7,36 mm serta berat 478 gram, sehingga terasa lebih nyaman saat dibawa bepergian.

Ukuran layar keduanya sama-sama 11 inci beresolusi Full HD Plus dan menggunakan panel IPS LCD.

Meski begitu, tingkat kecerahan Itel lebih tinggi hingga 450 nits, sedangkan Redmi berada di angka 400 nits.

Keunggulan Redmi terletak pada refresh rate 90 Hz yang memberikan tampilan lebih mulus dibandingkan Itel yang masih mengandalkan refresh rate 60 Hz.

BACA JUGA:5 HP Nokia 2025 dengan Kamera Setara DSLR, Cocok untuk Fotografer Mobile

BACA JUGA:Nokia XR21 5G, Smartphone Tangguh untuk Aktivitas Ekstrem dan Pekerja Lapangan

Perbedaan signifikan juga terlihat pada sektor dapur pacu.

Itel Vista Tab 30 menggunakan chipset Unisoc T606 berbasis fabrikasi 12 nm yang dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 128 GB berjenis UFS 2.2.

Kombinasi ini menghasilkan skor AnTuTu di kisaran 230 ribu poin dengan keunggulan pada kecepatan baca dan tulis data.

Kategori :