Samsung Galaxy S26 Series Siap Meluncur 2026, Ini Bocoran Jadwal dan Harganya

Kamis 29-01-2026,09:40 WIB
Reporter : Erna
Editor : Ros Diana

Performa ditopang oleh chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, dipadukan dengan pilihan RAM hingga 16GB dan penyimpanan internal berbasis UFS 4.0.

Di sektor fotografi, kamera utama 200MP dengan lensa periskop masih menjadi andalan, sementara kapasitas baterai 5.000 mAh diklaim mendukung pengisian daya lebih cepat.

Desain premium dengan rangka titanium, sertifikasi tahan air dan debu IP68, dukungan S Pen, serta fitur berbasis AI terbaru turut melengkapi keunggulannya.

Perkiraan Harga Samsung Galaxy S26 Series di Indonesia

BACA JUGA:Harga Rp2 Jutaan, Redmi Note 15 4G Tawarkan Kamera 108 MP, Layar AMOLED 120Hz dan Baterai Jumbo 6.000 mAh

BACA JUGA:vivo X200T Resmi Meluncur, Usung Kamera Zeiss dan Baterai 6.200mAh

Mengacu pada informasi yang beredar, Galaxy S26 varian standar diprediksi akan dijual di kisaran Rp12,6 juta hingga Rp13,4 juta.

Sementara itu, Galaxy S26 Ultra diperkirakan memiliki banderol lebih tinggi, yakni sekitar Rp20,5 juta hingga Rp26 juta, bergantung pada kapasitas memori yang dipilih.

Apabila bocoran tersebut mendekati harga resmi, Galaxy S26 Series berpotensi menjadi pilihan menarik di kelas flagship, meskipun tetap menyasar segmen pengguna premium.

Kategori :