Sambut Tahun Baru Masehi 2022, PCNU OI Gelar Zikir Akbar

Sambut Tahun Baru Masehi 2022, PCNU OI Gelar Zikir Akbar

OGAN ILIR PCNU Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Ogan ilir menggelar Zikir Akbar di Desa Meranjat Satu tepatnya di Masjid Jami Darus Sholihin Sabtu 01 01 2022 Acara Zikir Akbar ini dihadiri oleh Wakil Bupati Ogan ilir H Ardani SH dan beberapa Unsur Pemerintahan lainnya seperti Kabag Kesbangpol Kabag Kesra Camat Indralaya Selatan dan Beberapa Kepala Desa yang ada di kecamatan Indralaya Selatan Turut hadir dalam Acara Zikir Akbar PCNU ini Babinsa dan Babinkamtibmas serta para ibu ibu Pengajian yang ada di beberapa Kecamatan lainnya Ketua PCNU Kabupaten Ogan Ilir dalam Sambutannya mengungkapkan bahwa Acara Zikir Akbar yang digelar hari ini bertujuan untuk Mempererat Tali Silaturahmi dan meningkatkan Rasa Persaudaraan antara sesama Muslim di Ogan Ilir Alhamdulillah kita masih diberi kesempatan menginjakkan kaki di Tahun baru masehi 2022 dan semoga di hari hari berikutnya kita diberi kesehatan hingga dapat beraktifitas dan menggelar kegiatan yang sama di kemudian hari ujarnya Adapun thema yang diangkat dalam Zikir Akbar kali ini adalah PC Nahdlatul Ulama dan PC Muslimat NU Kab Ogan ilir Untuk NKRI Damai dan Sejahterah dalam Menyongsong Tahun Baru Masehi bersama Pemerintah Ulama Umaro TNI POLRI Wakil Bupati Ogan Ilir H Ardani SH dalam kesempatan tersebut mengaku sangat menyambut baik kegiatan kegiatan Zikir yang digelar oleh Masyarakat Menurutnya acara Zikir Akbar PCNU ini sangat penting untuk mempererat Tali silaturahmi menjalin hubungan dan mempererat tali silaturahmi Kedepan kalau bisa kegiatan kegiatan zikir lebih ditingkatkan Ini sangat penting Karena selain mendapatkan pahala Pemerintah juga banyak mendapatkan masukan dari masyarakat Jadi selain akherat Aspirasi masyarakat bawah juga dapat terserap dengan baik sehingga permasalahan di desa dapat segera dituntaskan ujarnya Ditempat terpisah Kepala Desa Meranjat Satu Feri Afriansyah atau yang biasa disapa Wie itu mengucapkan terimakasih kepada PCNU Ogan Ilir yang menggelar acara Zikir Akbar di Desa Meranjat 1 Tidak lupa Wie dalam sambutannya juga turut mengucapkan terimakasih Kepada Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir yang menyempatkan hadir dalam acara Zikir Akbar di desa Meranjat 1 Melalui kebersamaan kita pada hari ini semoga membawa kebaikan kedepan untuk bisa bersama sama mendukung dan membantu pelaksanaan pembangunan Baik di Desa maupun Untuk Daerah kita Kabupaten Ogan ilir Khususnya Program Pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati PANCA ARDANI dalam Misi OGAN ILIR BANGKIT ucapnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: