Gelar Pemantapan Program Sekolah

Gelar Pemantapan Program Sekolah

PRABUMULIH SMK Negeri 2 Prabumulih gelar rapat kecil antara Kepala Sekolah Kepsek dengan wakil dan kepala program studi Kaprodi usai libur Hari Raya Idul Fitri Rapat yang digelar sebelum masuk sekolah ini dilaksanakan di sekolah akhir pekan kemarin Dalam rapat tersebut membahas mengenai berbagai kegiatan sekolah yang harus dilakukan Diantaranya persiapan kegiatan setelah libur pemantapan Rencana Kegiatan Anggaran Sekolah RKAS Persiapan PAS Penilaian Akhir Semester kegiatan piket kebersihan sekolah oleh guru dan siswa hingga Kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru PPDB Kita juga membahas kegiatan lain yang merupakan kegiatan pendukung program sekolah sampai akhir semester genap tahun pelajaran 2020 2021 jelas Kepala Sekolah SMK N 2 Prabumulih Salijon SPd MSi Untuk menjaring berbagai ide para guru forum ini juga menyediakan waktu tanya jawab sekitar kemajuan sekolah ke depan Dengan berdiskusi maka kita dapat menghasilkan kesepakatan bersama Jika ada masalah dicarikan solusi bersama sama itu lebih baik bebernya Diketahui sekolah yang beralamat di Desa Tanjung Raman Prabumulih Selatan ini terdapat 8 jurusan yang diasuh oleh para guru profesional di bidang masing masing siap mencetak calon pengusaha muda yang profesional Sebentar lagi waktu pendaftar PPDB akan dibuka untuk siswa kelas 9 SMP yang ingin menjadi pengusaha muda seperti dengan menempah skil sesuai yang diinginkan seperti tata busana chef perbengkelan dan skill lainnya dapat mendaftar ke SMK Negeri 2 Prabumulih ajaknya 05

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: