Kamera ETLE Mulai Dipasang

Kamera ETLE Mulai Dipasang

PRABUMULIH – Sebelumnya, Satlantas telah melakukan pemasangan tiang ETLE di Jalan Sudirman Kelurahan Gunung Ibul Barat (GIB) tak jauh dari Gerbang Kota. Pantauan awak media, Selasa (28/6/2022), kamera ETLE telah terpasang dan mulai menjepret kendaraan melintas dan merekam pelanggaran terjadi dilakukan pengendara.

Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH SIk MH dikonfirmasi melalui Kasat Lantas, AKP Lastari menjelaskan, memang telah terpasang kamera ETLE. Tetapi, masih proses uji coba. “Launchingnya, 1 Juli mendatang bertepatan Hari Bhayangkara ke-76,” terang Lastari, Selasa.

Nantinya, kata Kasat Lantas, para Kepala Daerah bersama Kadishub akan diundang ke Polda dalam rangka sosialisasi penerapan ETLE. “Jelas sebelum penerapan diuji coba terdahulu, guna mengetahui pelanggaran terjadi di wilayah hukum Polres Prabumulih ini,” ujar Pama berpangkat tiga balok ini.

Adanya ETLE, kata dia, mengimbau agar pengendara kendaraan selalu patuh dan taat terhadap aturan lalu lintas (Lantas). Sehingga, tidak terjadi pelanggaran.

“Kamera ETLE, akan merekam seluruh pelanggaran dilakukan pengendara kendaraan secara otomatis. Nantinya, pelanggaran akan dikirim langsung ke rumah dan ketahuan sanksinya apa,” bebernya.

Menurut Lastari, titik dilakukan pemasangan ETLE baru satu titik saja. Dari tiga titik direncanakan dipasang. “Baru satu sejauh ini terpasang,” tandasnya. (03)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: