Puluhan Atlit PBSI Prabumulih Ikuti Coaching Clinic Bersama Marlev Mainaky

Puluhan Atlit PBSI Prabumulih Ikuti Coaching Clinic Bersama Marlev Mainaky

PRABUMULIH – Ingin mengetahui sejauh mana kemampuan atlit PBSI Prabumulih, di tengah ada agenda di Palembang. Mantan atlit nasional, Marlev Mainaky menyempatkan diri menyambangi markas PBSI di GOR Harmonis, Rabu malam (29/6/2022).

 

Pada kesempatan itu, Marlev memberikan coaching clinic guna meningkatkan kemampuan atlit PBSI agar lebih baik lagi dan ke depan bisa mengukir prestasi.

 

Hal itu dibenarkan Ketua PBSI, Hartono Hamid SH ketika dikonfirmasi awak media, Rabu malam.

 

“Iya, kita kedatangan Marlev Mainaky kebetulan ada agenda kegiatan di Prabumulih dan menyempatkan diri mampir ke GOR Harmonis. Guna mengetahui, kemampuan atlit kita sekaligus memberikan coaching clinic,” aku Om Ton, sapaan akrabnya.

 

Dijelaskan, Anggota DPRD ini, pembekalan ini jelas memberikan pengetahuan dan wawasan para atlit PBSI dalam meningkatkan kemampuan. “Apalagi, Marlev memberikan teknik-teknik jitu dalam melakukan serangan. Agar menambah angka ketika bertanding nantinya. Ini kesempatan langkah, dan patut disyukuri,” terang salah satu pengelola Toko Harmonis ini.

 

Masih kata dia, kegiatan ini sendiri diikuti sekitar 50 atlit dibawah naungan PBSI. Harapannya, peluang dan kesempatan ini dimanfaatkan para atlit guna mengambil ilmu dari mantan atlit nasional itu, sehingga menjadi bekal berharga ke depannya.

 

“PBSI sendiri, sudah dua kali mendatang atlit nasional dalam rangka peningkatan kemampuan para atlit. Sehingga, bisa terus membanggakan nama Kota Nanas ini baik di ajang regional hingga nasiona jika ada kesempatan bertanding,” pungkasnya.

 

Tambahnya, sudah menjadi komitmen PBSI terus meningkat kemampuan para atlitnya, agar bisa terus mengukir prestasi bagi Prabumulih. “Kegiatan ini, bagian dari pembinaan dan pelatihan dilakukan PBSI dalam rangka mencetak atlit bulutangkis agar mumpuni dan mengukir prestasi,” ucapnya. (03)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: