Ujung Tombak Informasi Polres, Pak Bhabin Wajib Tahu Segala Informasi di Wilayahnya

Ujung Tombak Informasi Polres, Pak Bhabin Wajib Tahu Segala Informasi di Wilayahnya

ARAHAN : Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH memberikan arahan kepada para Bhabinkamtibmas di lingkungannya. Foto : Rian/Prabupos--

PRABUMULIH – Para Bhabinkamtibmas, Senin (1/8/2022) dikumpulkan di Halaman Mapolres diberikan arahan Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH.

Dalam arahannya, Witdiardi mengatakan, sebagai ujung tombak informasi Polres Prabumulih di kewilayahan. Ia menekankan, agar para Bhabin ini harus tahu segala informasi di wilayahnya masing-masing.

“Jika ada informasi soal tindak pidana atau gangguan Kamtibmas di wilayahnya, langsung laporkan ke Polres Prabumulih berkordinasi bersama Kasat Binmas. Juga, Polsek setempat di wilayahnya. Tidak boleh diam saja, dan harus berperan aktif,” pesan Mantan Kapolres Mukomuko ini.

Sebut suami Dewi Pristiana SSos MH ini, agar bisa ditindaklanjuti dan diantisipasi segela sesuatu terjadi di kewilayahan. “Para Bhabin harus menjalankan tugasnya sebaiknya, melakukan pembinaan kewilayahan. Seluruh informasi, harus diketahui Pak Bhabin. Apalagi, para Bhabin punya peranan mengantisipasi dan pencegahan konflik di wilayahnya,” pesan ayah tiga anak ini.

Tak lupa, Pamen berpangkat dua melati ini menegaskan, agar para Bhabin memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selain itu, tukasnya menjelaskan agar para Bhabin bersama pemangku kepentingan di wilayahnya menghidupkan kembali poskamling. “Karena, poskamling efektif mencegah dan mengantisipasi tindak pidana kriminal khususnya terjadi di masyarakat,” pungkasnya. (03)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: