Gelar Lomba Religi Hingga Bola Sundul

Gelar Lomba Religi Hingga Bola Sundul

--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Warga perumahan Griya Sinar Sejahtera Kelurahan Gunung Ibul Kota Prabumulih, meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia, dengan mengadakan berbagai lomba dengan melibatkan anak anak, serta  Warga setempat.
 
Berbagai lomba yang digelar seperti Adzan, hapalan surat pendek, memasukkan botol ke dalam karung, sendok kelereng, balap karung serta mewarnai bagi kalangan anak SD dan TK dan tak ketinggalan joget balon, bola kaki berdaster dan karaoke khusus bagi ibu dan bapak warga GSS. Dengan mengundang Komunitas penyanyi dangdut (kopeda) Prabumulih sebagai juri.
 
Namun dari sekian perlombaan yang ada, uniknya para peserta ini terjadinya saat kalangan bapak yang mengadakan bola kaki sundul dengan menggunakan daster maupun hijab serta menggunakan balon yang terkesan seperti orang hamil sambil menggiring sebuah bola.
 
Keseruan aksi bola kaki berdaster tersebut ternyata diminati oleh para pria Warga Griya Sinar Sejahtera yang berjumlah sebanyak 80 KK.
 
Prayugo, Ketua RT 13 perumahan Griya Sinar Sejahtera mengatakan jika perlombaan tersebut diadakan sebagai bentuk kemeriahan warga dalam menyambut Kemeriahan Kemerdekaan HUT RI ke 77.
 
"Ya kita adakan kemeriahan ini mengingat warga kita senang dengan berbagai hiburan dan juga perlombaan bersifat islami sebagai wujud dukungan program Pemerintah Kota Prabumulih yang religi," ucapnya.
 
Ketua RT yang baru menjabat selama 2 tahun ini juga berharap, agar solidaritas maupun silahturahmi para warga Griya Sinar Sejahtera, tetap terjalin dan selalu kompak dalam berbagi hal yang positif.
 
"Ya kita harap para warga GSS tetap solid dan tetap menjaga silahturahmi kepada sesama dan selalu kompak terutama dalam hal yang positif seperti gotong royong dalam memelihara kebersihan lingkungan," tukasnya.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: