Maksimalkan Perpustakaan Keliling Kurangi Jadwal Kunjungan

Maksimalkan Perpustakaan Keliling Kurangi Jadwal Kunjungan

Beberapa pengunjung di perpustakaan daerah Kota Prabumulih. Foto; Eka/ pp--

#Rehab gedung Perpustakaan dibatalkan

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Kondisi kantor perpustakaan dan arsip daerah Kota Prabumulih makin memprihatinkan. Khususnya Ruang baca anak-anak, beberapa plafon mulai jebol. Sehingga mengancam keselamatan ketika ada pengunjung yang melaksanakan aktivitas membaca di perpustakaan.

Untuk meminimalisir hal yang tidak diinginkan terjadi, pihak dinas perpustakaan dan arsip daerah Kota Prabumulih membatasi jumlah kunjungan khususnya di ruang baca anak.

"Biasanya setiap hari selalu ada kunjungan. maksimal 4 hari dalam 1 minggu. Namun karena kondisi Ruang baca sudah makin memprihatinkan, jadi kita batasi hanya satu hari saja, dalam setiap minggu untuk kunjungan anak-anak," ujar kepala Bidang Pelayanan Perpustakaan, Leni Kartika, Senin kemarin.

Menurut Istri Deni Victoria ini, untuk memaksimalkan jumlah pengunjung, pihaknya mengaktifkan mobil perpustakaan keliling ke kantor Kelurahan dan tempat keramaian warga kota Prabumulih.

Setidaknya saat ini ada tiga unit perpustakaan keliling yang rutin sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan, untuk memberikan pelayanan dalam rangka meningkatkan literasi masyarakat kota Prabumulih.

"Sebenarnya dilema juga kita membatasi jumlah pengunjung. Namun kita juga tidak mau ada hal yang tidak diinginkan terjadi karena keadaan gedung yang makin memprihatinkan," jelasnya.

Terpisah Kepala Dinas perpustakaan dan arsip daerah Kota Prabumulih, Dra Mahpuzi MSi, saat dikonfirmasi koran ini mengatakan bahwa rencana pembangunan maupun rehab yang sudah diajukan ke Pemerintah Kota Prabumulih belum di-acc dengan alasan belum masuk skala prioritas.

Sehingga keberlangsungan pelayanan di perpustakaan tetap seperti biasa, dengan kondisi hedung yang seperti sekarang ini. "Kita juga tidak tahu mengapa belum masuk prioritas, padahal menurut kita gedung ini sudah sangat tua dan sudah sangat layak untuk diperbaiki," tambahnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: