Target Tahun depan HPN dan Porseniwada di Jakabaring?

Target Tahun depan HPN dan Porseniwada di Jakabaring?

PUNCAK HPN :Gubernur Sumsel, menghadiri puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-76 dan Hari Pers Nasional tahun 2022 tingkat Sumatera Selatan. Foto; ist--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Acara puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-76 dan Hari Pers Nasional tahun 2022 tingkat Sumatera Selatan dilaksanakan di komplek Islamic Center Kota Prabumulih, Kamis (6/10).

 Acara semakin meriah tatkala Gubernur Sumsel, H Herman Deru tiba di lokasi.

Disambut iringan drum band SMA Negeri 6 Prabumulih dan tarian selamat datang dari tim kesenian Kota Prabumulih. Gubernur Herman Deru memasuki lokasi acara bersama Wali Kota Prabumulih H Ridho Yahya, Wakil Walikota Prabumulih H Andriansyah Fikri dan seluruh OPD dan Forkopimda dan ratusan wartawan dan ketua PWI dari 17 Kabupaten dan Kota se-Sumsel. 

Gubernur Sumsel, H Herman Deru mengatakan gebyar HPN ke-76 yang diadakan di Kota Prabumulih ini sangat istimewa dan juga bersinergitas dalam mensukseskan Sumsel Mandiri Pangan yang dilaunching pada November 2021. 

"Jauh sebelum kekhawatiran kita timbul pada krisis pangan Dunia sebab konflik Rusia dan Ukraina Februari 2022. artinya ketika orang baru berfikir, Sumsel sudah duluan untuk mandiri pangan," terangnya.

Herman Deru juga mengatakan, PWI adalah lembaga yang semua informasi dikeluarkan adalah informasi akurat.Sehingga masyarakat dapat mempercayai dan menjalankan, sehingga dapat dirasakan manfaatnya. "Saya menyampaikan aspirasi setinggi-tingginya kepada Wako-Wawako sehingga terselenggaranya acara akbar ini.Juga selamat buat para pelaku pers yang mendapatkan penghargaan, terimakasih juga juga pada para BUMN yang sudah mendukung," kata Herman Deru.

Ketua PWI Sumsel, H Firdaus Komar menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini. "Alhamdulillah hari ini kita bisa bertatap muka dan bersilaturahim dengan wartawan se-Sumsel. Yang lebih meriah lagi Pak Gubernur Sumsel bisa hadir di kota Prabumulih. Serta Wali Kota Prabumulih H Ridho Yahya dan seluruh tamu undangan lain dan ketua PWI se-Sumsel," sebut pria yang akrap disapa Firko.

Dikatakan Firdaus, Pers Nasional lahir pada 9 Februari 1946. Namun, kegiatan yang dilakukan di Prabumulih ini adalah gebyar Hari Pers Nasional yang diadakan di Kota Prabumulih, dengan tema memperkuat peran dan sinergi pers dalam mensukseskan gerakan Sumsel mandiri pangan.

"Kegiatan kami disupport penuh oleh pak Wako Ridho Yahya. Untuk menyambut wartawan se-Sumsel, berbagai lomba digelar di arena ini dan berbagai UMKM menggelar ekspo disini untuk meningkatkan perekonomian di Sumsel," sambungnya.

Masih kata Firdaus, pihaknya juga sudah mengadakan lomba badminton dan tenis meja dan ada tambahan lomba adzan dan mengaji. "Ternyata yang paling banyak ikut itu lomba adzan dan mengaji," imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Firko mengatakan, kalau Gubernur berkenan tahun depan kalau bisa kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) dan Porseniwada diadakan di Stadion Jakabaring, Palembang. 

Wali Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM tak menapik, baru kali ini acara wartawan juga ada lomba mengaji dan adzan dan pesertanya pun banyak. "Selamat kepada para peserta lomba yang berhasil menjadi juara,"ujar Ridho Yahya mengucapkan selamat kepada pemenang lomba.

Orang nomor satu di Kota Prabumulih itu mengatakan sebelum puncak acara, terlebih dahulu sudah dilakukan devile di stadion Talang Jimar. "Kami sudah melakukan devile dan kita juga melakukan pertandingan persahabatan sebagai pembuka antara Pemkot Prabumulih dan PWI Sumsel," jelasnya. 

Dalam kesempatan itu pula, Ridho Yahya mengaku berterimakasih sudah diberikan Bantuan Gubernur (Bangub) sebesar Rp21 miliar dan dana tersebut digunakan untuk berbagai pembangunan di Prabumulih. 

Tak hanya itu saja, pria penghobi berbagai jenis olahraga itu juga berharap dukungan Gubernur Sumsel untuk hadir meresmikan berbagai pembangunan di kota Prabumulih. 

"Kami berharap dukungan Gubernur dan sudah bersurat ke Presiden untuk meresmikan pembangunan Tol Indralaya-Prabumulih dan sekalian meresmikan proyek pusat di Prabumulih. Sebentar lagi kita akan meresmikan flyover yang merupakan jalan kota, tapi dibiayai Negara, peresmian kantor Pengadilan Agama, pelebaran jalan di depan kantor Walikota, peresmian gedung BLK dan lainnya," terang Ridho Yahya.

Diketahui pihak BUMN dan perusahaan peduli  terhadap suksesnya kegiatan tersebut yakni PTBA, PHR Zona 4 Sponsor Bank Mandiri, BRI, Bank Sumsel Babel, Ptba, Semen Baturaja, Pertamina, PLN, cindo abadi, Bank BNI, PTPN VII.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: