Siswa SMPN 1 Dibekali Ilmu Wirausaha

Siswa SMPN 1 Dibekali Ilmu Wirausaha

Para siswa SMPN 1 Prabumulih menjajakan jualan hasil olahan sendiri di halaman sekolah. Foto: Eka/ PP--

PRABUMULIHPOS.CO.ID - SMP N 1 sedang melaksanakan kegiatan gelar Karya, proyek penguataan profil pelajar pancasila modul 1, mengenai materi kewirausahaan. Dengan tema menumbuhkan jiwa enterpreuner sejak dini,  melalui membuat makanan khas kota Prabumulih dan melakukan jual beli, yang dilaksanakan di halaman sekolah, pada jumat, 4 november 2022.

Kepala SMPN 1 Prabumulih, Hj Riantini SPd MM melalui Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Reny Diana MPd mengatakan, bahwa dalam kegiatan  modul ini sudah berjalan lebih dari dua bulan, dalam aplikasinya para siswa dimitan untuk untuk menjadi lebih kreatif, bisa bekerjasama hingga bisa berinovasi sendiri maupun kelompok.

“awalnya mereka dikenalkan terlebih dahulu dengan jenis jenis makanan khas kota Prabumulih, terus cara mbuat makanan khas prabumullih hingga pemasarannya. Untuk medapatkan informasi tersebut, bahkan anak anak ada yang melakukan kunjungan langsung kebeberapa  tempat pembuat makanan khas Prabumulih,”jelasnya.

Bahkan menurut Reny, para siswa juga diajari membuat proposal, membuat makanan khas prabu, ada juga kegiatan demo masak yang sudah dilakukan beberapa waktu yang lalu. “setelah diuji hasil masakan mereka dan layak jual maka hari ini dan besok diadakan gelar karya hasil masakan mereka,”bebernya.

Dalam kesempatan ini, orang tua siswa juga hadir untu melihat gelar garya yang dilaksanakan di halaman SMPN 1 Prabumulih, dan para orang tua terlihat sangat antusias bahkan ada yang meminta inginkegiatan ini secara  berkala di lakukan.

“melalui kegiatan ini, arapannya anak-anak menjadi mandiri dan lebih kreatif, mampu berkolaborasi dengan baik. Tentunya harapan kita kelak para alumni SMPN 1 bisa menjadi manusia yang bukan hanya bisa mencari kerja, namun juga bisa menciptakan lapangan kerja,”tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: