Lebaran Idul Fitri, Tol Indralaya-Prabumulih Bisa Dilewati

Lebaran Idul Fitri, Tol Indralaya-Prabumulih Bisa Dilewati

Pj Bupati Muara Enim saat mengecek pembangunan jalan tol Indralaya-Prabumulih. Foto: enimekspres--

PRABUMULIHPOS.CO.ID – Tol IndralayaPrabumulih sepertinya bisa menjadi alternatif bagi masyarakat untuk bepergian atau  jalur mudik lebaran Idul Fitri mendatang.

Pasalnya, jalan tol yang memiliki panjang 65 KM itu ditargetkan akan selesai pada Maret 2023 mendatang atau menjelang lebaran idul Fitri.

BACA JUGA:Awal 2023 Palembang-Prabumulih Sudah Bisa Lewat Jalan Tol

Hal itu diungkapkan Ismail, Site Operation Manager STA 37 PT Hutama Karya selaku kontraktor jalan tol Indralaya-Prabumulih. Ismail menjelaskan secara keseluruhan pengerjaan jalan tol Indralaya-Prabumulih Sumsel sudah mencapai 80 persen lebih.

Saat ini kata dia, masih proses pengerjaan fisik, pengerasan, dan pengaspalan jalan.

"Sesuai kontrak dan target pembangunan jalan tol Indralaya-Prabumulih selesai pada Maret 2023 dan Lebaran Idul Fitri sudah bisa dilintasi kendaraan. Mudah-mudahan bisa tepat waktu," terang Ismail dikutip dari Enimekspres, Sabtu 31 Desember 2022.

BACA JUGA:10 Wisata Kuliner di Kota Prabumulih yang Terkenal Enak dan Bisa Bikin Kamu Betah di Prabumulih

BACA JUGA:Ini 7 Wahana Air Solusi Liburan Hemat di Prabumulih

Selaku penanggungjawab untuk pembangunan ruas tol STA 37 di wilayah rest area KM 56, ia mengungkapkan kalau rest area akan ada masjid, tenant penjualan makanan, pujasera, dan fasilitas lain seperti SPBU.

"Untuk SPBU mungkin bertahap, kita menyediakan tempat untuk pembangunan SPBU tergantung pihak ketiga nantinya," jelas Ismail.

BACA JUGA:Buruan Didownload, Aplikasi Penghasil Saldo DANA Rp200 Ribu Ini Bisa Cair dalam Hitungan Menit

BACA JUGA:Ini Game Penghasil Saldo DANA Tercepat, Asli Membayar dan Bisa Kamu Coba

Koordinator K3 Lapangan PT Hutama Karya, Arlubis Ariansyah menambahkan pihaknya masih mengebut penyelesaian ruas jalan tol Indralaya-Prabumulih Sumsel.

Untuk kendala secara umum tidak ada, hanya saja kalau hujan deras cukup menghambat proses konstruksi dan pembangunan jalan.

Saat ini selain pengaspalan jalan, juga dilakukan konstruksi rest area di KM 56.

BACA JUGA:Hore.. Jokowi Cabut Status PPKM, Tak Ada Lagi Pembatasan Kerumunan

BACA JUGA:Piawai Mainkan Latto-latto, Tangan Rara Lida Memar

"Untuk rest area di ruas tol Indralaya-Prabumulih atau sebaliknya hanya satu rest area di KM 56 ini," jelas Arlubis.

Dia menambahkan secara umum pembangunan jalan tol ini ditarget selesai Maret 2023.

"Semoga pembangunan jalan tol ini selesai sesuai target. Sehingga bisa dilalui kendaraan untuk melintas," ucap Arlubis. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: