Petarung MMA Ini Diam-Diam Masuk Islam

Petarung MMA Ini Diam-Diam Masuk Islam

Kevin Lee--Ist

PRABUMULIHPOS.CO.ID - Selalu ada orang yang mendapatkan hidayah Allah untuk berada di dekat-Nya. Salah satu orang itu adalah petarung ultimate fighting championship (UFC) Kevin Lee. Berbadan kekar dan tinggi, Kevin selalu menyempatkan diri berolahraga setiap hari, sehingga sehat. 

Kevin Jesse Lee Jr atau Kevin Lee Atlet seni bela diri campuran (mma) profesional Amerika ini berkompetisi di divisi Ringan dan Super Ringan yang sekarang berada di promotor Eagle Fighting Championship.

Mantan petarung UFC ini memutuskan diri memeluk Islam tahun lalu, akan tetapai baru membuat pernyataan beberapa hari lalu. “Setelah mengumumkan diri sebagai Muslim, saya mendapatkan banyak dukungan. Ini sesuatu yang luar biasa,” cuit kevin melalui akun twitternya.

Petarung yang mempunyai gaya gulat mirip seperti Khabib Nurmagomedov ini mengatakan Memeluk islam membuatnya lebih optimis dan yakin akan hidayah yang di terima, Lee merasakan kebahagiaan lahir dan batin.

Hal yang paling memotivasinya untuk memeluk islam adalah rasa persaudaraan atau ukhuwah. Persaudaraan dalam Islam bukan semata-mata terkait dengan keturunan dan sedarah. Lebih dari itu, persaudaraan dalam Islam dibangun berdasarkan iman (ukhuwah Islamiyah), kebangsaan (ukhuwah wathaniyah), juga kemanusiaan (ukhuwah basyariyah). 

Islam selalu memandang bahwa semua orang memiliki hak yang sama dalam hidup, mendapatkan keadilan, pendidikan, dan tumbuh menjadi insan yang mulia. 

“Saya telah menerima Islam, menjadi Muslim, dan benar-benar menerima tempat saya hidup sebagai Muslim. Di sini saya merasakan arti persaudaraan yang sangat luas. Semakin banyak bertemu dengan sesama muslim saya semakin banyak memiliki saudara,” ujar Kevin. 

Pilihannya untuk memeluk Islam pun mendapatkan dukungan penuh dari managernya, Marquel Martin.


ig Umar_kunakbiev--

Sebenarnya kabar Kevin Lee memeluk islam ini sudah berhembus sejak tahun lalu, hanya saya cuma orang terdekatnya yang tau, seperti Umar Kunakbiyev yang pernah melihat Kevin lee ikutan shalat jumat. Pada Agustus 2022 lalu. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: