Pemerintah dan Muhammadiyah Akhirnya Puasa Serentak

Pemerintah dan Muhammadiyah Akhirnya Puasa Serentak

--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Pemerintah melalui Kementerian Agama menetapkan 1 Ramadhan 1444 Hijriah jatuh pada, Kamis 23 Maret 2023.

BACA JUGA:Mantan Plh Bupati Muara Enim Laporkan Balik Pengurus Cabang FKPPI Palembang ke Polda Sumatera Selatan

Penetapan itu berdasarkan hasil sidang isbat, yang dilakukan pada Rabu 22 Maret 2023.

"Hasil sidang isbat sudah ditetapkan, bahwa Kamis 23 Maret puasa," kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Prabumulih Hermadi SAg.

Sementara itu, diketahui untuk Muhammadiyah telah lebih dulu ditetapkan, bila puasa Ramadhan jatuh pada Kamis 23 Maret 2023.

BACA JUGA:Masih Ada Waktu, Dewan Desak BKPSDM Kirim Data Honorer dan SPTJM ke BKN

Dengan demikian, Puasa Ramadhan 1444 H jadwal puasa Pemerintah dan Muhammadiyah dilakukan secara serentak.

Wali Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM menyampaikan dan mengucapkan selamat beribadah puasa bagi masyarakat muslim.

Nah, selama puasa ia mengingatkan untuk saling hormat-menghormati. "Yang tidak puasa, hormati yang puasa. Pemilik usaha warung makan kita minta untuk pasang tirai menghormati yang berpuasa," tuturnya.

BACA JUGA:Mantan Plh Bupati Muara Enim Dilaporkan ke Polda Sumsel, Ini Masalahnya

Senada juga disampaikan Ketua DPRD Kota Prabumulih Sutarno SE MIKom melalui Wakil Ketua DPRD H Ahmad Palo SE. Ia mengingatkan agar rumah makan memasang tirai bila tetap beroperasi.

"Hendaknya pasang tirai, dan mudah-mudahan selama puasa kita selalu diberi kesehatan," tukasnya.

BACA JUGA:Polres Prabumulih Kantongi Identitas Pelaku Penyebar Video Syur Hello Kitty

Sementara itu, dikutip dari Disway.id Kementerian Agama (Kemenag) telah menggelar sidang isbat penentuan 1 Ramadan 1444 H atau Ramadan 2023. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: