Pj Wako Prabumulih Ingatkan Petugas Pemilu Netral

Pj Wako Prabumulih Ingatkan Petugas Pemilu Netral

Pj Wako Prabumulih Ingatkan Petugas Pemilu Netral--

Pj Wako Prabumulih Ingatkan Petugas Pemilu Netral

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Panitia Pemungutan Suara (PPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih diingatkan untuk netral.

Tak hanya itu, petugas pemilu juga diminta untuk disiplin dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

Hal ini seperti disampaikan oleh Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih, H Elman ST MM dalam acara bimbingan teknis pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Fave Hotel Prabumulih, Selasa 5 Desember 2023.

BACA JUGA:MasyaAllah, Pelajar di Prabumulih Kawal Ambulance yang Sedang Darurat, Netizen Sindir Pelajar

"Kalau anggota PPS dan PPK sudah tidak netral mau gimana lagi negara kita ini. Karena itu perlu saya sampaikan, bersikaplah netral tugas dan fungsi kita harus kita jalankan itu yang terpenting," tegas Elman.

Pria yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda Kota Prabumulih ini berharap, agar penghitungan suara di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS) dapat diselesaikan dengan cepat. 

BACA JUGA:Informasi Pengumuman Hasil Tes PPPK 2023 Prabumulih, Ini Penjelasan Kepala BKPSDM Beny Rizal

"Kita berharap agar proses penghitungan suara dapat berjalan lancar dan efisien," tuturnya.

Elman juga memberikan perhatian khusus terkait perekrutan petugas KPPS. Ia menekankan agar dalam perekrutan, perhatian harus diberikan pada usia dan kesehatan calon KPPS.

BACA JUGA:Bank BRI Unit 2 Prabumulih Pindah 'Markas' di Jalan Padat Karya

Sementara, ketua KPU Kota Prabumulih, Marjuansyah SIP, mengungkapkan bahwa pihaknya akan melakukan rekrutmen calon anggota (petugas) kelompok penyelenggara pemungut suara (KPPS) yang akan dimulai sejak tanggal 5 Januari dan akan berlangsung hingga 12 Januari 2024.

"Total anggota KPPS yang dibutuhkan sebanyak 4.690 orang, dengan rincian 7 orang per Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di 670 TPS di seluruh Kota Prabumulih," pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: