Mengejutkan! Beredar Kabar PJ Bupati Banyuasin Bakal Diganti

Mengejutkan! Beredar Kabar PJ Bupati Banyuasin Bakal Diganti

Mengejutkan! Beredar Kabar PJ Bupati Banyuasin Bakal Diganti--ist

Mengejutkan! Beredar Kabar PJ Bupati Banyuasin Bakal Diganti

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Kabar mengejutkan datang dari Pemerintah Kabupaten Banyuasin.

Betapa tidak Penunjukan Penjabat (PJ) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, akan segera berakhir.

Hal itu sebagaimana tertuang dalam surat undangan yang dikeluarkan oleh Plh Sekda Provinsi Sumatera Selatan kepada Sekda Banyuasin.

Perubahan pejabat ini dilakukan setelah Hani Syopiar Rustam menjalani masa jabatannya yang meliputi berbagai pencapaian, seperti penerimaan penghargaan dan penurunan angka kemiskinan di Kabupaten Banyuasin.

BACA JUGA:Pelaku Rudapaksa Modus Jaranan Kepang Meninggal di Lapas Lubuk Linggau

BACA JUGA:Crane Girder Proyek Fly Over Bantaian Muara Enim Ambruk, Timpa Babaranjang

Proses ini merupakan bagian dari rotasi pejabat rutin serta upaya untuk meningkatkan efektivitas pemerintahan di daerah. 

Surat undangan tersebut menginformasikan tentang pelantikan PJ Bupati Lahat, PJ Bupati Banyuasin, dan PJ Bupati Muara Enim oleh PJ Gubernur Sumatera Selatan.

Pelantikan tersebut dijadwalkan untuk dilakukan sebagai langkah lanjutan dalam pergantian pejabat guna memastikan kelangsungan dan peningkatan kinerja pemerintahan di wilayah-wilayah tersebut. 

Acara ini akan dilaksanakan pada Kamis, 18 Juli 2024, sekitar pukul 14.00 WIB di ruang rapat Bina Praja Pemprov Sumsel, dalam rangka persiapan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat baru serta ketua TP PKK untuk masing-masing daerah.

BACA JUGA:Ini 8 Nama DPRD Sumsel Dapil 6 Prabumulih Muara Enim Pali, Hasil Pleno KPU Provinsi Sumsel

BACA JUGA:9 Nama Caleg Peraih Kursi DPR RI Dapil Sumsel 2, Incumbent hingga Anak Mantan Wagub

Dalam kesempatan ini, Sekwan, Kadiskominfo, Satpol PP, Kabag Umum, dan Kadishub akan diundang untuk hadir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: