Review Xiaomi Mi Pad 4: Tablet Pintar dengan Harga Terjangkau

Review Xiaomi Mi Pad 4: Tablet Pintar dengan Harga Terjangkau

Review Xiaomi Mi Pad 4: Tablet Pintar dengan Harga Terjangkau--ist

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Bagi anda yang sedang mencari tablet canggih dengan kualitas terbaik Xiaomi Mi Pad 4 bisa jadi rekomendasi.

Pasalnya tablet canggih Xiaomi Mi Pad 4 telah mengusung berbagai fitur unggulan yang dapat di andalkan.

Tak hanya itu, Xiaomi Mi Pad 4 adalah tablet dengan harga yang relatif ekonomis dan performa yang sangat responsif.

Ditenagai oleh prosesor Snapdragon 660, tablet ini menawarkan kinerja multitasking yang lancar dan bertenaga.

BACA JUGA:Vivo Y02: Smartphone Canggih dengan Desain Color Orchid Blue yang Mempesona, Ini Spesifikasinya

BACA JUGA:Infinix Note 7 Hadir dengan Desain Elegan dan Layar Super Besar, Ini Spesifikasinya

Harga Xiaomi Mi Pad 4 cukup terjangkau, sehingga menjadi pilihan yang menarik bagi pelajar dan mahasiswa.

Tablet ini dilengkapi dengan layar IPS 8 inci yang memiliki resolusi 1200 x 1920 piksel, memberikan pengalaman visual yang memadai untuk multitasking.

Dengan kepadatan piksel 283 ppi, layar Mi Pad 4 menampilkan gambar dan teks dengan kejernihan yang baik, bahkan di bawah sinar matahari.

Xiaomi memilih rasio aspek 16:10 untuk Mi Pad 4, yang membuat tampilan layar terasa lebih luas dan detil.

BACA JUGA:Infinix Note 7 Hadir dengan Desain Elegan dan Layar Super Besar, Ini Spesifikasinya

BACA JUGA:Realme Narzo 50i: Kinerja Solid dan Baterai Tahan Lama, Harga Terjangkau

Meskipun Mi Pad 4 memiliki ukuran layar 8 inci, sedangkan Mi Pad 4 Plus berukuran 10,1 inci, keduanya memiliki resolusi Full HD 1200 x 1920 piksel.

Tablet ini juga mendapatkan sertifikasi TUV Rheinland, menandakan bahwa layar Mi Pad 4 memiliki paparan sinar biru yang aman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: