Keren! SMP Negeri 1 Prabumulih Bawa Nanas Raksasa saat Karnaval
Keren! SMP Negeri 1 Prabumulih Bawa Nanas Raksasa Saat Karnaval --Foto: Prabupos
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 79 dan HUT Kota, SMP Negeri 1 Prabumulih turut berpartisipasi memeriahkan kegiatan karnaval pada Senin, 19 Agustus 2024.
Penampilan nomor urut 6 ini sukses menyita perhatian penonton dengan penampilan yang mereka bawakan mulai dari pakaian adat, atraksi, marching band hingga berbagai kearifan lokal lainnya yang di tampilkan sedemikian rupa.
Menariknya, SMP Negeri 1 Prabumulih juga membawa nanas Bungaran raksasa yang menjadi salah satu simbol kota Prabumulih.
Dalam penampilannya, miniatur nanas yang telah di desain sedemikian rupa dan terdapat putri nanas yang tak kalah cantik membuat penonton terpukau.
BACA JUGA:Bawa Kearifan Lokal saat Karnaval, SMP Negeri 9 Prabumulih Tampilkan Tradisi Beume
BACA JUGA:Ribuan Pencaker Padati Gedung Caroline; Job Fair Merdeka Pemkot Prabumulih
Betapa tidak, nanas yang dibawa oleh SMP Negeri 1 Prabumulih super besar, namun bukanlah nanas sesungguhnya melainkan hanya miniatur saja.
Nanas merupakan simbol kota Prabumulih. Julukan ini di kaitkan dengan tugu nanas raksasa yang berlokasi di Jenderal Sudirman, Gunung Ibul, Prabumulih Timur. Tepatnya setelah gerbang masuk Prabumulih dari arah Palembang.
Nah, penampilan SMP Negeri 1 Prabumulih yang membawa miniatur nanas raksasa memberikan beragam respon dari penonton yang menyaksikan.
"Besaknyo nanas itu, nanas Bungaran ini, inilah kalau mau lihat nanas Bungaran Prabumulih. Bukan nanas karbitan ini. besak nian nanas ini, asli ini. Ada juga krucil krucil nanas dibelakangnya."ujar tri salah satu penonton.
BACA JUGA:Ribuan Pencaker Padati Gedung Caroline; Job Fair Merdeka Pemkot Prabumulih
Bahkan tak jarang penonton berteriak sembari bertepuk tangan meriah melihat penampilan dari SMP Negeri 1 Prabumulih.
"Wowwww keren, besaknnyo nanas ini, nah kalau yang di belakangnya ini nanas sudah jadi belukar,"kata penonton.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: