disway

POCO F6 Pro Jadi Buruan! Flagship Murah Paling Populer 2025, Ini 7 Alasan Kenapa Masih Worth It

POCO F6 Pro Jadi Buruan! Flagship Murah Paling Populer 2025, Ini 7 Alasan Kenapa Masih Worth It

POCO F6 Pro Jadi Buruan! Flagship Murah Paling Populer 2025, Ini 7 Alasan Kenapa Masih Worth It--Foto: Prabupos

PRABUMULIHPOS.CO – Meski sudah dirilis sejak pertengahan 2024, POCO F6 Pro justru semakin populer di tahun 2025. Bukan tanpa alasan, smartphone ini disebut sebagai flagship murah paling layak diburu karena menghadirkan performa kelas atas dengan harga yang makin ramah di kantong.

Dibanderol mulai Rp 4 – 5 jutaan di pasar ponsel bekas, POCO F6 Pro menawarkan spesifikasi yang sebelumnya hanya bisa ditemukan di smartphone belasan juta rupiah.

Ditenagai oleh Snapdragon 8 Gen 2, POCO F6 Pro mampu melibas berbagai aplikasi berat, mulai dari game AAA hingga editing video 4K. Chipset ini adalah pilihan utama di banyak flagship premium, menjadikan performanya tidak main-main.

Layar berukuran 6,67 inci menggunakan panel Flow AMOLED dengan resolusi QHD+ dan refresh rate 120Hz.

BACA JUGA:Xiaomi 13T, Flagship Tangguh dengan Harga Terjangkau, Worth It?

BACA JUGA:Duel Flagship 2025: Samsung Galaxy S25 vs Xiaomi 15, Siapa Jawaranya?

Kualitas visual semakin sempurna berkat dukungan Dolby Vision, HDR10+, dan tingkat kecerahan hingga 4.000 nits, nyaman digunakan bahkan di luar ruangan.

Kamera utama 50 MP-nya sudah dibekali OIS (Optical Image Stabilization), sangat membantu dalam pengambilan gambar minim cahaya atau saat bergerak.

Menariknya, ponsel ini juga mendukung perekaman hingga 8K@24fps—fitur yang jarang ditemukan di harga sekelasnya.

Baterai berkapasitas 5.000 mAh didukung teknologi HyperCharge 120W. POCO mengklaim daya bisa terisi penuh dalam waktu sekitar 20 menit, sangat cocok untuk pengguna dengan mobilitas tinggi.

BACA JUGA:BRI Raih Penghargaan ASEAN Corporate Governance Scorecard (ACGS), Bukti Komitmen Tata Kelola yang Unggul

BACA JUGA:Nokia 7610 5G, Kamera 108MP dan Layar AMOLED dalam Balutan Retro

POCO F6 Pro hadir dengan bodi kaca elegan dan frame aluminium, membuat tampilannya mewah dan solid. Tambahan sertifikasi IP54 memberikan perlindungan dari debu dan cipratan air ringan.

Saat peluncuran, harga POCO F6 Pro mulai dari Rp 7 jutaan. Namun kini, harga barunya lebih terjangkau, dan untuk pasar second, ponsel ini bisa didapatkan di kisaran Rp 4 – 5 jutaan, tergantung varian memori. Flash sale dan diskon di e-commerce pun membuatnya makin laris diburu.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: