disway

5 Laptop ASUS Terbaik untuk Kreator di 2025: Ringan, Cepat, dan Akurat

5 Laptop ASUS Terbaik untuk Kreator di 2025: Ringan, Cepat, dan Akurat

5 Laptop ASUS Terbaik untuk Kreator di 2025: Ringan, Cepat, dan Akurat--Foto: Prabupos

PRABUMULIHPOS.CO - Di era perkembangan pesat industri kreatif digital, para profesional seperti desainer grafis, ilustrator, dan content creator membutuhkan perangkat yang tidak hanya bertenaga, tetapi juga akurat secara visual serta nyaman digunakan dalam jangka waktu lama.

Menjawab kebutuhan ini, ASUS menghadirkan rangkaian laptop yang difokuskan untuk mendukung workflow kreatif—mulai dari mobilitas tinggi hingga kemampuan menangani proses rendering dan editing berat.

Berdasarkan pemantauan pasar laptop kreatif tahun 2025, lima model ASUS berikut menjadi pilihan menarik bagi para profesional yang mengutamakan akurasi warna, performa stabil, dan dukungan AI.

1. ASUS ProArt PZ13 HT5306

ProArt PZ13 HT5306 menonjol dengan desain 2-in-1 yang ringan dan kompak, ideal untuk kreator yang sering berpindah tempat kerja.

BACA JUGA:Ramalan Shio 3 Januari 2025, Macan Jangan Bandingkan Diri Anda dengan Orang Lain

BACA JUGA:Nokia 1100 5G, Perpaduan Desain Klasik dan Teknologi Modern

Ditenagai prosesor Snapdragon X Plus X1P 8-core dan Hexagon NPU 45 TOPS, laptop ini siap menjalankan aplikasi kreatif berbasis AI generatif.

Layar OLED 3K (2880 x 1800) menawarkan akurasi warna yang tinggi—penting untuk ilustrasi dan desain visual detail.

Ditambah baterai 70Wh dan sertifikasi militer US MIL-STD 810H, perangkat ini tangguh untuk penggunaan di luar ruangan maupun saat perjalanan intens.

2. ASUS Vivobook S14 (S3407QA)

Bagi desainer pemula hingga content creator yang membutuhkan mobilitas, Vivobook S14 menawarkan kombinasi performa dan portabilitas.

Laptop ini menggunakan Snapdragon X X1 26 100 dengan NPU 45 TOPS, cukup untuk editing ringan, ilustrasi digital, dan pembuatan konten media sosial.

BACA JUGA:Nokia X2 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Andalkan Baterai Besar dan Android 14 Go

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: