Berbagai terobosan baru yang gencar di keluarkan sehingga menghasilkan motor Vespa GTV yang sangat memukau.
Motor yang satu ini memiliki perpaduan legenda lalu dipermak dengan gaya yang lebih modern, sehingga menyatu menjadi satu kesatuan.
Jangan salah, motor satu ini memiliki varian warna antara lain Beige Sabbia yang dikombinasikan antara warna khas beige serta bercorak grafis oranye yang dinaungi oleh kendaraan tersebut.
BACA JUGA:Segera Hadir! Motor Listrik PGO Smart Ur2 Plus, Si Mungil Asal Taiwan Harga Belasan Juta
Bak motor balap yanh sporty pada motor ini akan semakin terasa karena di suguhkan dengan jok two-tone atau memiliki dua warna sekaligus.
Seperti motor pada umumnya, pada motor Vespa GTV dilengkapi dengan lampu depan dan belakang, kaca spion, knalpot serta berbagai perlengkapan lainnya yang dipasang pads motor vespa pada umumnya.
Bukan main, Vespa GTV terbaru ini memberikan sentuhan yang kekinian serta tambahan fitur yang unggul seperti keyless atau tanpa kunci yang sebelumnya tidak disematkan pada jenis varian lain.
Sehingga menambah kesan yang unik dan tampil keren ketika mengendarai motor vespa GTV.
Tak salah-salah motor roda dua ini dibekali dengan lampu LED pada lampu depan khas yang di suguhkan pada motor Vespa terbaru ini. (ern)