Pemkot Prabumulih Targetkan Bangun 300 Rumah Layak Huni di 12 Desa

Kamis 22-02-2024,06:29 WIB
Reporter : Ros Diana
Editor : Ros Diana

Pemkot Prabumulih Targetkan Bangun 300 Rumah Layak Huni di 12 Desa

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih terus berupa mengentaskan kemiskinan.

Salah satunya dengan membedah rumah Tak Layak Huni (RTLH) menjadi Rumah Layak Huni (RLH).

Bahkan di tahun 2024 ini, setidaknya ditarget 300 rumah dibangun baru melalui program bedah rumah.

Untuk mewujudkan target itu, Pemkot sudah menggelar rapat bersama kepala desa yang ada di Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Tekan Stunting dan Kemiskinan Ekstrim, Disnaker Prabumulih Bakal Gelar Pelatihan Hingga Bantu Alat

Dimana pembangunan RLH bersumber dari Alokasi Dana Desa (ADD).

"Saya sudah mengumpulkan para kepala desa, jadi kepala desa itu untuk dana desa itu sudah diblok (untuk membangun RTLH jadi RLH). 

Jadi tahun ini ada 300 unit akan dibangun rumah tidak layak huni menjadi rumah layak huni di 12 desa," kata Elman usai menghadiri  Virtual Launching Progam Bedah Rumah - Pemberian Sanitasi Secara Serentak di Kelurahan Majasari Kecamatan Prabumulih Selatan, Rabu 21 Februari 2024.

Disampaikannya, peruntukan Dana Desa tak hanya semata untuk pembangunan infrastruktur.

BACA JUGA:Viral! Warga Mengeluh Rel Pakjo - Sukajadi Tanpa Palang dan Penjaga: Masa yang Ngatur Warga Sekitar

"Dana desa itu banyak peruntukan. Selain infrastruktur juga untuk stunting, kemiskinan ekstrim dan inflasi. Termasuk peningkatan ekonomi," jelasnya.

Menurut Elman, program ini tidak hanya sekadar inisiatif pembangunan.

Tetapi juga merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap kesejahteraan dan kesehatan masyarakat. 

"Kami berharap program ini akan memberikan dampak positif yang besar bagi masyarakat Prabumulih, terutama bagi keluarga penerima manfaat," tukasnya.

Kategori :