Mau HP Canggih Dana Minim, Samsung Galaxy S21 5G Layak Dipinang
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Punya dana terbatas tapi mau HP canggih?
Solusinya adalah membeli HP mantan Flagship, yakni Samsung Galaxy S2 5G.
Handphone mantan flagship yang dulu harganya sekitar Rp 12 jutaan sampai Rp 13 jutaan.
Saat harganya sudah turun, cuma berkisar Rp 4 juta sampai Rp 5 jutaan saja, tergantung kondisi dan kelengkapan.
BACA JUGA:7 Daftar HP Canggih Harga Mulai Rp 1 Jutaan, Cocok Buat Lebaran
Samsung Galaxy S21 5G rilis sekitar 3 tahun yang lalu tepatnya di tahun 2021, dengan dua varian internal storage 128 dan 256 dengan RAM 8GB.
Ponsel ini juga memiliki dua varian chipset, ada yang pakai exynos 2100 dan Snapdragon 888.
Samsung Galaxy S21 5G memiliki frame unik, terbuat dari aluminium yang menyatu dengan modul desain kameranya.
Bagian belakang terbuat dari polikarbonat mate, tidak meninggalkan bekas sidik jari saat dipegang.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A14 5G Gunakan Baterai Kapasitas 5000mAh dan Kamera Memukau, Harga Rp2 Jutaan
Di bagian bawah terdapat speaker, USB port type C, SIM tray, mic dan antena.
Kemudian di bagian samping ada tombol volume up and down including sama tombol power.
Untuk keamanan, Samsung Galaxy S21 5G dibenamkan fingerprintnya didalam layar.
Sektor kamera menggunakan konfigurasi triple kamera dengan resolusi masing-masing 64 MP kamera Telephoto, 12 MP kamera tama dan 12 MP Ultrawide.