Mengonsumsi susu dan produk turunannya seperti keju, yoghurt, dan es krim dalam jumlah berlebihan juga bisa meningkatkan risiko sembelit.
Kandungan protein dan laktosa dalam susu dapat mempengaruhi sistem pencernaan, terutama bagi mereka yang sensitif terhadap laktosa.
3. Makanan Olahan
Produk makanan olahan seperti sosis, kornet, dendeng, ham, serta makanan kalengan seperti tuna dan sarden, meski praktis, sering kali mengandung lemak dan garam yang tinggi.
Kandungan ini dapat membuat tubuh lebih sulit mencerna makanan tersebut, yang pada gilirannya dapat menyebabkan sembelit.
BACA JUGA:Jangan Abaikan Tanggal Kedaluwarsa Kosmetikmu! Ini 5 Dampaknya
BACA JUGA:Dari Rambut hingga Jantung, Inilah Manfaat Pepaya untuk Kesehatan Tubuh
4. Makanan Tinggi Gula
Makanan manis seperti kue lupis, kolak, atau biji salak, yang mengandung banyak gula, bisa menyebabkan sembelit jika dikonsumsi berlebihan.
Jika ingin camilan manis, disarankan untuk memilih buah-buahan yang kaya serat, seperti kurma, yang lebih baik untuk pencernaan.
5. Gorengan
Makanan yang digoreng memang seringkali menggoda, terutama saat berbuka puasa.
Namun, gorengan mengandung lemak tinggi yang sulit dicerna, sehingga dapat memperlambat proses pencernaan dan berisiko menyebabkan sembelit. Sebaiknya, batasi konsumsi gorengan selama puasa.
BACA JUGA:Jangan Abaikan Tanggal Kedaluwarsa Kosmetikmu! Ini 5 Dampaknya
BACA JUGA:4 Dampak Mengonsumsi Kopi Selama Menstruasi yang Perlu Diperhatikan
6. Telur