PDIP Sindir Luhut Soal Penundaan Pemilu 2024: Ada Pembantu Presiden Membuat Wacana Tidak Menyehatkan Situasi
JAKARTA Pernyataan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan soal penundaan Pemilu 2024 masih jadi pembahasan Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mempertanyakan kapasitas Luhut yang berbicara tentang penundaan Pemilu 2024 Menurut saya Pak Luhut harus melakukan klarifikasi beliau berbicara dalam kapasitas apa kata Hasto Senin 14 Maret 2022 Kata Hasto jika Luhut berbicara politik hukum dan keamanan itu ranah Menko Polhukam Mahfud MD Kalau berbicara politik demokrasi tatanan pemerintahan itu mendagri tegasnya Pernyataan tersebut menanggapi pernyataan Luhut yang mengklaim memiliki big data pemilih Indonesia yang ingin pemilu 2024 ditunda Hasto mengatakan big data seharusnya dipakai untuk persoalan yang mendesak Yakni persoalan kerakyatan terkait misalnya minyak goreng langka dan kenaikan harga kebutuhan pokok Luhut disebut harus mempertanggungjawabkan pernyataan itu secara akademis agar tidak membelah masyarakat Karena menjadi seorang pembantu presiden itu harus fokus pada tugasnya sesuai mandat yang diberikan Beliau mandatnya apa dalam menyampaikan hal itu dan ini berbeda dengan pernyataan Menko Polhukam kata Hasto lagi Dia pun mengajak agar semua menteri dan pembantu Presiden Joko Widodo agar tak memiliki pendapat berbeda dengan sang presiden menyangkut isu Pemilu 2024 PDIP juga mengimbau agar sebaiknya para pembantu presiden tidak membuat pernyataan yang malah menjadi energi negatif Padahal Presiden Jokowi terus berupaya membangun optimisme dan tengah bekerja keras dalam mengatasi pandemi Luhut lanjut Hasto sebaiknya melakukan refleksi agar setiap pemimpin bertanggungjawab pada kata kata yang disampaikan Seharusnya politik kekuasaan itu berpihak pada rakyat dan bukan sekelompok elite kepentingan ekonomi dan kepentingan politik Tapi harus melihat apa itu kehendak rakyat Kehendak rakyat saat ini pemerintah dengan kepemimpinan Pak Jokowi yang selalu bekerja keras tidak pernah mengenal lelah harus ditunjang para pembantu untuk betul betul senapas dengan kepemimpinan Presiden Jokowi tegasnya Oleh karena itu tidak boleh ada menteri yang punya pendapat yang berbeda Presiden sudah berulang kali mengatakan sikapnya secara tegas dan pemerintah sudah sepakat pemilu tanggal 14 Februari 2024 Lalu kenapa ada pembantu presiden yang membuat wacana yang tidak menyehatkan di dalam situasi politik nasional tegas Hasto Hasto menambahkan pihaknya mengajak semua pihak membangun energi positif bersama Presiden Jokowi dan PDIP akan konsisten bergerak di jalan itu Tugas PDI Perjuangan sebagai parpol pengusung pemerintah adalah membangun energi bersama untuk segera bangkit menjadi pemimpin di kawasan Asia dan dunia ini dalam mengatasi pandemi Pak Jokowi sudah menunjukkan banyak prestasi dan juga direction yang sangat tepat untuk dilakukan oleh seluruh jajaran kabinetnya pungkasnya fin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: