Ardi Bakrie Terjatuh Saat Latihan Kick Boxing di Panti Rehabilitasi

JAKARTA Kuasa hukum Ardi Bakrie Wa Ode Nur Zaenab menjelaskan kronologis kecelakaan Ardi Bakrie yang terjadi di panti rehabilitasi di Bogor Jawa Barat Menurut Wa Ode Nur Zaenab pada Sabtu 14 8 kliennya melakukan olahraga kick boxing di panti rehabilitasi Setelah selesai melaksanakan salat Ashar bapak Ardi melakukan olahraga kick boxing di panti rehab didampingi seorang pelatih profesional kata Wa Ode Nur Zaenab Senin 16 8 2021 Ia menuturkan kliennya memang rutin melakukan olah raga salah satunya kick boxing Saat melakukan gerakan tendangan tiba tiba Ardi terjatuh dengan kepala membentur lantai Saat sedang melakukan gerakan tendangan Bapak Ardi terjatuh dan kepalanya membentur lantai dengan cukup keras ujarnya Seketika itu pelatih dan beberapa orang di sekitar lokasi termasuk sang istri Nia Ramadhani langsung melarikan Ardi Bakrie ke rumah sakit di Bogor Saat ini kliennya sudah dirujuk ke salah satu rumah sakit di Jakarta untuk menjalani perawatan medis lanjutan Kemarin sore saya besuk Bapak Ardi yang sudah dirawat di salah satu RS di Jakarta ujarnya Ia juga menyatakan bahwa kondisi Ardi Bakrie sudah stabil Alhamdulillah kondisi beliau stabil dan masih dalam observasi tim dokter yang menangani ujarnya Tanggapan BNN Sementara Badan Narkotika Nasional BNN bakal melakukan pengecekan terkait fasilitas olahraga di tempat Ardi Bakrie menjalani rehabilitasi narkoba Kepala Biro Humas dan Protokol BNN Brigjen Sulistyo Pudjo Hartono mengatakan setiap tempat rehabilitasi memang menyediakan fasilitas olahraga Salah satunya di tempat Ardi menjalani rehabilitasi Yang jelas balai rehab menyediakan fasilitas olahraga untuk klien kliennya Tapi apakah kick boxing juga termasuk akan dicek oleh BNN kata Sulistyo Senin 16 8 Sebelumnya beredar kabar Ardi Bakrie kabur dari panti rehabilitasi narkoba lalu mengalami kecelakaan Ardi Bakrie dan istrinya Nia Ramadhani serta seorang sopir berinisial ZN sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba Dalam kasus ini ketiganya dijerat Pasal 127 Undang Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika Ardi dan Nia pun diketahui tengah menjalani proses rehabilitasi di Fan Campus Bogor Jawa Barat fir pojoksatu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: