Polisi Kejar Pelaku Penusukan di Pasar Kota Prabumulih

Polisi Kejar Pelaku Penusukan di Pasar Kota Prabumulih

--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Dalam satu pekan ini warga Kota Prabumulih dihebohkan dengan peristiwa berdarah. Yang pertama tukang ojek bunuh tukang ojek dan petani bacok petani.

Kali ini aksi penusukan terjadi di pasar Kota Prabumulih, tepatnya di depan Masjid Annuqoba di Kelurahan Pasar I, Kecamatan Prabumulih Utara.

BACA JUGA:Hanya Butuh Waktu 9 Jam Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Sesama Tukang Ojek

Diketahui korban, Jepri Yansyah (33) warga Dusun II Desa Kayuara, Kecamatan Rambang Kuang, Kabupaten Ogan Ilir di tusuk oleh orang yang belum diketahui identitasnya.

Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit, namun nyawa korban tidak bisa diselamatkan hingga akhirnya meninggal dunia. 

BACA JUGA:Petani Bacok Petani, Pelaku Ditangkap di Kabupaten Muara Enim

Mengetahui kejadian itu pihak Kepolisian langsung terjun ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan.

Kini pelaku dikejar Satreskrim Polres Prabumulih dan Satreskrim Polsek Prabumulih Barat.

Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SIK MH melalui Kapolsek Prabumulih Barat Iptu Arafiq SIP membenarkan kejadian tersebut.

“Iya betul, korban meninggal dunia. Pelaku masih dikejar personel Polres Prabumulih dan Polsek Prabumulih Barat,” Pungkas Arafiq. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: