November Ini 2 Kepala Dinas Pemkot Prabumulih Tinggalkan Jabatan, Siapa?

November Ini 2 Kepala Dinas Pemkot Prabumulih Tinggalkan Jabatan, Siapa?

November Ini 2 Kepala Dinas Pemkot Prabumulih Tinggalkan Jabatan, Siapa?--Foto:prabupos

November Ini 2 Kepala Dinas Pemkot Prabumulih Tinggalkan Jabatan, Siapa?

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Ada 2 Kepala Dinas atau Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), di Kota Prabumulih yang meninggalkan jabatan selama November 2023 ini.

Siapa saja? Kepala dinas yang pertama adalah Marthodi HS. Pria yang menjabat sebagai Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) sudah mengajukan pensiun dini per awal November 2023 lalu.

Pengunduran diri sebagai ASN atau pengajuan pensiun dini Marthodi HS, disampaikan oleh Pj Walikota Prabumulih H Elman ST MM.

BACA JUGA:Jadwal Tes Peserta PPPK sudah Dekat, Pj Wako Prabumulih Pesan Hadir Tepat Waktu dan Belajar

BACA JUGA:Jurusan Kedokteran Buruan Lamar! Perusahaan Pertamina Training & Consulting Buka Lowongan Customer Care

"Beliau itu (Marthodi, red) mengajukan surat artinya pensiun dini, jadi sudah sampai ke meja kami," kata Elman belum lama ini.

Adapun alasan pensiun dini tersebut karena alasan keluarga. "Alasan keluarga, pengen istirahat," tukas Elman.

Seperti diketahui, Marthodi saat ini sedang tersandung kasus dugaan korupsi.

Pria yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Kesbangpol Kota Prabumulih ini ditahan oleh Kejaksaan Negeri Prabumulih, Senin 13 November 2023.

BACA JUGA:Plt DPMPTSP Prabumulih Umi Kalsum Meninggal Dunia, Pejabat hingga PHL Berduka: Bukti Almarhumah Orang Baik

BACA JUGA:Perusahaan Migas KSO PT Elnusa Tbk Buka Lowongan Kerja, Buruan Daftar!

Kemudian pejabat kedua, yakni Umi Kalsum SH MSi yang merupakan Plt Kepala Dinas Penanamam Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Prabumulih.

Perempuan kelahiran 4 September 1969 ini meninggalkan jabatan lantaran tutup usia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: