Pemilih Prabumulih Terima Undangan Pencoblosan

Pemilih Prabumulih Terima Undangan Pencoblosan

Pendistribusian surat undangan pemilih --Foto: prabupos

Pemilih Prabumulih Terima Undangan Pencoblosan 

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Pemilih di masing-masing Kelurahan sudah menerima surat undangan pencoblosan  atau C Pemberitahuan.

Penyaluran surat undangan ke pemilih disampaikan oleh petugas KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara).

"Sudah kami sampaikan, ke masing - masing pemilih," kata Ayu salah satu petugas KPPS.

Sementara itu, pemilih mengaku senang sudah menerima surat undangan pemilihan.

BACA JUGA:Bawaslu Prabumulih Tertibkan APK, Segini Jumlah yang Ditertibkan

BACA JUGA:Pemilu Makin Dekat, Ketua KPU Prabumulih Ingatkan PPK PPS Bekerja Maksimal

"Sudah dapat hari Sabtu, senang bisa milih," ujar Diana warga Kelurahan Majasari Kecamatan Prabumulih Selatan.

KPU Kota Prabumulih, Marta Dinata belum lama ini menyampaikan undangan tersebut paling lambat diterima oleh pemilih tanggal 11 Februari.

"Seluruh nama-namanya sudah tercetak karena ditarik langsung dari Sidalih (Sistem Informasi Data Pemilih) dan tinggal di tanda-tangani oleh Ketua KPU dan cap basah," tuturnya.

Disampaikan sesuai DPT sebanyak 142.370 undangan di Kota Prabumulih. "dan itu sudah disusun per TPS," tukasnya.

BACA JUGA:Demokrat Prabumulih All Out Kawal Pemilu, Sebar 1.340 Saksi di TPS

BACA JUGA:Selamat...Ini Nama 5 Komisioner KPU Kota Prabumulih, 1 dari Incumbent

Seperti diketahui tercatat 670 TPS di Kota Prabumulih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: