Manfaat Daun Jelatang, Bisa Hilangkan Pegal Pegal Loh

Manfaat Daun Jelatang, Bisa Hilangkan Pegal Pegal Loh

Manfaat Daun Jelatang, Bisa Hilangkan Pegal Pegal Loh--Foto: Freepik

Manfaat Daun Jelatang, Bisa Hilangkan Pegal Pegal Loh

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Siapa nih yang pernah mendengar maupun belum pernah mendengar nama tumbuhan daun jelatang.

Daun jelatang merupakan tumbuhan yang memiliki manfaat sebagai obat tradisional. 

Meskipun sering dianggap sebagai rumput yang menyebalkan karena sifatnya yang bisa menyebabkan iritasi kulit, daun jelatang ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang menakjubkan, termasuk kemampuannya untuk mengurangi pegal pegal.

Seperti yang diketahui pegal merupakan kondisi yang sering terjadi, terutama setelah melakukan aktivitas fisik berat.

BACA JUGA:Suka Konsumsi Buah Leci? Simak Manfaatnya untuk Tubuh, Salah Satunya Sehatkan Pencernaan

BACA JUGA:Penderita Diabetes Wajib Tahu, Ini 6 Minuman yang Sebaiknya di Konsumsi, Ampuh Turunkan Kadar Gula Darah

Rasa pegal bisa sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. 

Salah satu manfaat utama daun jelatang adalah kemampuannya untuk meredakan pegal-pegal ini dengan cara yang alami dan efektif.

Kandungan daun jelatang seperti histamin, serotonin, asetilkolin, dan asam format, memiliki efek antiinflamasi dan analgesik yang membantu mengurangi peradangan dan nyeri pada otot dan sendi. 

Ketika daun jelatang dioleskan pada area yang terasa pegal, zat-zat ini dapat menembus kulit dan memberikan efek yang menenangkan, mengurangi ketegangan otot dan mempromosikan pemulihan yang lebih cepat.

Selain itu, daun jelatang juga mengandung senyawa-senyawa seperti flavonoid, tanin, dan asam amino yang dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah. 

BACA JUGA:4 Khasiat Jeruk Nipis Untuk Kulit Wajah? Bikin Tambah Glow Up

BACA JUGA:Catat! Ini 6 Makanan yang Mampu Tingkatkan Trombosit Dengan Cepat Selain Jambu Biji

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: