Nobar Seru di Prabumulih: Timnas Indonesia vs China

Nobar Seru di Prabumulih: Timnas Indonesia vs China

Nobar Seru di Prabumulih: Timnas Indonesia vs China--Antara

China menggandakan keunggulan sebelum jeda, ketika Yuning Zhang mencetak gol usai menerima umpan dari Zhunyi Gao.

Selama babak pertama, Indonesia melakukan lima percobaan tembakan, dengan empat di antaranya tepat sasaran, sedangkan China melakukan empat tembakan, tiga di antaranya mengarah ke gawang.

BACA JUGA:Begini Persiapan PON XXI 2024 di Aceh dan Sumatera Utara, Diundur atau Tepat Waktu?

BACA JUGA:AVC 2023: Gagal Juara, Jakarta Bhayangkara Presisi Borong Penghargaan Individu

Memasuki babak kedua, Indonesia melakukan beberapa pergantian pemain. Meski Rizky Ridho dan Asnawi Mangkualam berusaha menciptakan peluang, hasilnya belum memuaskan. Pada menit ke-86, Indonesia akhirnya mencetak gol melalui Thom Haye yang menerima lemparan dari Pratama Arhan.

Haye mencoba menambah gol dengan tendangan voli dua menit kemudian, namun usaha tersebut gagal. Di masa injury time, wasit memberikan tambahan waktu sembilan menit, tetapi tidak ada gol tambahan yang tercipta, sehingga Indonesia harus menelan kekalahan 1-2.

Dengan hasil ini, posisi Indonesia di klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia tetap di urutan kelima dengan tiga poin dari empat pertandingan. China mengikuti di bawahnya dengan poin yang sama.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: