Kejaksaan Negeri Prabumulih Gelar Pasar Murah, Warga Antusias Belanja Sembako Terjangkau

Kejaksaan Negeri Prabumulih Gelar Pasar Murah, Warga Antusias Belanja Sembako Terjangkau

Kejaksaan Negeri Prabumulih Gelar Pasar Murah, Warga Antusias Belanja Sembako Terjangkau--Foto: Prabupos

Wali Kota Prabumulih, H. Arlan, menyampaikan harapannya agar pasar murah ini dapat membantu menurunkan inflasi dan meningkatkan perekonomian masyarakat. “Dengan pasar murah, ekonomi masyarakat bisa semakin membaik,” ungkapnya.

Arlan juga menambahkan bahwa pasar murah ini adalah bagian dari program Pemkot yang didukung oleh Kejaksaan Negeri Prabumulih, Dinas Ketahanan Pangan, serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan, yang bekerja sama menyiapkan komoditas dengan harga yang terjangkau bagi masyarakat.

"Ini adalah upaya pemerintah untuk memastikan kebutuhan pangan yang terjangkau menjelang Ramadhan," jelas Arlan, yang juga menegaskan bahwa pasar murah ini terbuka untuk seluruh warga.

Kedepannya, Arlan mengungkapkan bahwa Pemkot akan terus mengadakan pasar murah setiap minggu untuk membantu masyarakat. "Kami akan rutin mengadakan pasar murah setiap minggu untuk memenuhi kebutuhan warga," katanya, sembari memastikan bahwa lokasi acara sudah dipersiapkan.

Pada kesempatan itu, H. Arlan bersama Forkopimda juga mengecek stan kesehatan gratis yang disediakan di lokasi pasar murah. Arlan, yang akrab disapa Cak Arlan, bahkan melakukan pemeriksaan kesehatan, seperti cek tekanan darah dan gula darah, di bawah tenda yang telah disiapkan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: