Namun, selain kelebihannya, ada juga beberapa dampak negatif yang perlu diwaspadai jika humidifier tidak dibersihkan dengan baik, seperti:
1. Pertumbuhan Bakteri dan Jamur
Jika tidak dibersihkan secara rutin, humidifier dapat menjadi sarang bakteri dan jamur yang dapat menyebabkan infeksi pernapasan.
2. Kambuhnya Alergi
Humidifier yang tidak terjaga kebersihannya dapat mengotori udara dan memicu gejala alergi atau asma. Oleh karena itu, penting untuk membersihkan humidifier secara berkala dengan cara yang benar.