BACA JUGA:Lenovo Legion 9i, Laptop Gaming Flagship Rp100 Juta untuk Profesional Kreatif
Asus Vivobook S14 Flip
Laptop convertible ini memiliki desain two-in-one dengan layar sentuh 14 inci dan engsel 360 derajat.
Ditenagai AMD Ryzen 5 7530U 6-core, laptop ini cocok untuk tugas kuliah hingga editing ringan.
RAM 16GB (8GB onboard + 8GB SODIMM) dual channel bisa diupgrade, dan storage 512GB SSD Gen 4 menjamin akses data cepat.
Fitur tambahan seperti webcam 1080p HD dengan privacy shutter, keyboard backlit, fingerprint power button, serta speaker Harman Kardon membuatnya ideal untuk belajar, bekerja, dan hiburan.