3 Warga OKU Timur Ini Terlibat Komplotan Perampok Berpistol di Cilacap

3 Warga OKU Timur Ini Terlibat Komplotan Perampok Berpistol di Cilacap

Iwan dan Sugiono warga OKU Timur yang melakukan perampokan di Cilacap Jawa Tengah--

OKU TIMUR, PRABUMULIHPOS.CO.ID  – 3 warga OKU Timur menjadi Komplotan perampok bersenjata api jenis pistol di Cilacap Jawa Tengah pada Senin (27/03) yang lalu.

BACA JUGA:Bank Sampah Prabumulih Cairkan Tabungan Nasabah, Ini Syarat Pencairan

Itu diketahui setelah ketiga pelaku berhasil diringkus tim gabungan Polres Cilacap dan Polres OKU Timur serta Jatanras Polda Jawa Tengah.

Dalam penangkapan ini, polisi terpaksa melumpuhkan ketiga pelaku yang terdiri atas Sugiyono, Buwang dan Iwan dengan tembakan di kaki.

Mereka ditembak karena mencoba kabur saat dibawa untuk menunjukkan barang bukti kejahatan.

BACA JUGA:Indonesia Audit Watch Sebut Ada 30 Artis Terseret Aliran Dana Rafael Alun Trisambodo

Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono SIK MH melalui Kasatreskrim AKP Hamsal SH MH membenarkan pihaknya membantu tim Opsnal Polres Cilacap dan Tim Jantanras Polda Jawa Tengah melakukan penangkapan dua pelaku di OKU Timur.

Keduanya adalah Iwan (38), warga Desa Sukamaju, Kecamatan Buay Madang Timur dan Sugiono (44), warga Desa Lebak Kacang, Kecamatan Semendawai Suku III, Kabupaten OKU Timur.

BACA JUGA:Penyelesaian Tol Indralaya - Prabumulih Terus Dikebut, Hanya RAM 1 dan 4 Dibuka

AKP Hamsal membeberkan kronologis penangkapan berawal,  Jumat 30 Maret 2023, sekira pukul 21.00 WIB.

Tim Jatanras Polda Jateng dìpimpin  Kasubdit Jatanras AKBP Hendra Irawan tiba di Martapura dan langsung ke ruangan Kapolres OKU Timur.

“20 menit berselang, dìlaksanakan gelar perkara terkait kejadian pencurian dengan kekerasan yang terjadi di wilayah Cilacap Jateng, dengan kerugian kurang lebih 100 juta rupiah dan dua korban mengalami luka tembak,” ujar  Hamsal.

BACA JUGA:Satgas BERANI OTT Suruhan Oknum PNS

Selanjutnya, sekitar pukul 21.45 WIB, tim gabungan menuju ke wilayah Buay Madang Timur dan dìlakukan konsolidasi di Polsek Buay Madang Timur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: