Hewan Peliharaan di Prabumulih Disuntik Vaksin dan Pengobatan Gratis
Hewan Peliharaan di Prabumulih Disuntik Vaksin dan Pengobatan Gratis --Foto:prabupos
Hewan Peliharaan di Prabumulih Disuntik Vaksin dan Pengobatan Gratis
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Ratusan hewan peliharaan, mulai dari kucing, anjing dan monyet mendapat vaksinasi anti rabies.
Selain vaksinasi juga mendapat pelayanan pengobatan hewan secara gratis, Jumat 13 Oktober 2023.
Vaksinasi anti rabies dan pelayanan kesehatan hewan tersebut, dilaksanakan oleh Dinas Pertanian melalui UPTD Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) Kota Prabumulih.
Adapun lokasi vaksinasi dan pelayanan kesehatan hewan tersebut berlamat di Jalan Tower Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih.
BACA JUGA:Lulusan Perawat NERS Segera Daftar, RS Fadhilah Prabumulih Buka Lowongan Kerja
"Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati hari rabies se-dunia. Jadi kita adakan pelayanan hewan dan vaksinasi secara gratis," kata Kepala Dinas Pertanian Alfian SP yang hadir langsung menyaksikan vaksinasi.
Sementara itu, Kepala UPTD Puskeswan Olivia Susanti H SPt MSI menambahkan, untuk vaksinasi ada lebih dari 50 ekor hewan. "Vaksinasi anjing 5 ekor, kera 1, kucing ado 50an ekor," ucapnya.
Sementara, selain vaksinasi ada banyak hewan peliharaan yang diperiksa.
"Termasuk pemeriksan dan pengobatan hewan ada 100 san lebih yang kami layani, kebanyakan kucing," tuturnya.
BACA JUGA:Warga Kelurahan Pemekaran Ambil Beras Bantuan di Kelurahan Induk
Dalam kesempatan itu, Oliv - begitu disapa - menyampaikan awal tahun lalu pihaknya mengadakan kegiatan pelayanan kesehatan hewan bekerjasama dengan rumah sakit hewan provinsi.
"Pelayanannya meliputi pengobatan gratis, sterilisasi kucing domestik bersubsidi,. vaksinasi F3 dan F4 bersubsidi vaksin f3 dan f4.
Itu untuk pencegahan dari serangan virus panleukopeni, viruscalici, Rinotracheitis da Chlamydia," tukasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: