Prabumulih Banjir! Banyak Warga RT 06 Majasari Terjebak, BPBD Langsung Turun

Prabumulih Banjir! Banyak Warga RT 06 Majasari Terjebak, BPBD Langsung Turun

Banjir Prabumulih! Banyak Warga RT 06 Majasari Terjebak, BPBD Langsung Turun --Foto: prabupos

Prabumulih Banjir! Banyak Warga RT 06 Majasari Terjebak, BPBD Langsung Turun 

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Kota Prabumulih Sumatera Selatan dilanda banjir, Jumat malam 12 Januari 2024 sekitar pukul 11.00 WIB.

Ratusan rumah bahkan lebih warga Kota Prabumulih yang ada diberbagai kelurahan terendam banjir.

Banjir tak hanya terjadi di pemukiman warga bantaran sungai Kelekar maupun anak sungai.

Namun juga pemukiman serta di Jalan Sudirman Prabumulih digenangi banjir.

BACA JUGA:Bedeng 4 Pintu di Prabumulih Hangus! 1 Korban Luka Bakar Serius, Begini Kronologi dan Penyebab Kebakaran

BACA JUGA:Innalilahi... Korban Kebakaran Bedeng 4 Pintu di Prabumulih Meninggal Dunia

Dari pantauan, hingga Sabtu 13 Januari pukul 01.30 WIB air makin naik bahkan dari beberapa rumah yang airnya sepaha orang dewasa.

Di Kelurahan Majasari RT 6 RW 4 Kecamatan Prabumulih Selatan misalnya, air sudah tak hanya masuk ke rumah warga namun juga sudah merendam Masjid Nurul Huda.

Suhendra salah satu warga menuturkan, air makin tinggi. "Sampe jam 2 pagi air makin tinggi masuk ke rumah," katanya.

Ia dan keluarga sempat terjebak di rumah dan tak bisa mengungsi. Sebab, air di luar rumah sudah cukup tinggi yakni sedada orang dewasa.

BACA JUGA:Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Kelurahan Kota Prabumulih Dilanda Banjir, Sidogede Bak Lautan

BACA JUGA:Tinjau Lokasi Banjir, Pj Wako Prabumulih Upayakan Hal Ini

"Mau ngungsi sudah tidak bisa keluar rumah, air di luar tinggi apalagi air jembatan deras," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: