Barisan Pembuka Pocil Polres Tampil Memukau! Ini Link Video Penampilan Pocil dalam Karnaval Budaya Prabumulih

Barisan Pembuka Pocil Polres Tampil Memukau! Ini Link Video Penampilan Pocil dalam Karnaval Budaya Prabumulih

Barisan Pembuka Pocil Polres Tampil Memukau, Ini Link Video Penampilan Pocil dalam Karnaval Budaya Prabumulih --Foto: tangkapan layar

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Karnaval Budaya Kota Prabumulih dalam rangka HUT RI ke 79 resmi dimulai.

Peserta sesuai nomor urut sudah mulai dilepas dan tampil di depan panggung kehormatan.

Nah, sebelum peserta tampil karnaval dibuka dengan penampilan paskibraka Prabumulih dan barisan Polisi Cilik (Pocil) Polres Prabumulih.

Kendati masih cilik, namun penampilan pocil sangat memukau.

BACA JUGA:Diramaikan 47 Barisan, 33 Barisan Tampil dengan Membawa Drumband

BACA JUGA:Aksi Cepat Tim Gabungan: Pelaku Pencurian Kambing Ditangkap di Prabumulih

Rombongan barisan pocil tampil di panggung kehormatan disaksikan oleh seluruh pejabat dan Forkompinda Kota Prabumulih.

Pj Walikota Prabumulih H Elman ST MM beserta istri Hj Windriana secara langsung melepas rombongan. "Masih cilik tapi penampilan sudah luar biasa," kata penonton.

Untuk menyaksikan penampilan Tim pocil ini link nya! SILAHKAN KLIK

Karnaval Budaya dalam rangka merayakan HUT RI ke-79 di Kota Prabumulih dimulai hari ini, Senin, 19 Agustus 2024.

Karnaval yang sangat dinantikan oleh masyarakat ini melibatkan 47 barisan peserta.

Rinciannya adalah 20 barisan dari tingkat SMP, 19 barisan dari SMA sederajat, dan 8 barisan dari kategori umum.

Dari total 47 peserta, tercatat 33 barisan akan menampilkan pertunjukan drumband. Drumband menjadi salah satu atraksi yang paling ditunggu-tunggu oleh penonton.

Berdasarkan pantauan pada pukul 06.00 WIB, barisan pembuka, termasuk barisan pembawa bendera dan polisi cilik, sudah bersiap di sekitar panggung kehormatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: