Konsumen Respon Positif Pelayanan BRI di Lubuklinggau

Konsumen Respon Positif Pelayanan BRI di Lubuklinggau

Konsumen Respon Positif Pelayanan BRI di Lubuklinggau --ist

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Konsumen Bank BRI di Kota Lubuklinggau menyampaikan kepuasan mereka atas pelayanan yang diberikan oleh bank tersebut. 

Dalam beberapa wawancara dengan nasabah, mereka mengapresiasi kenyamanan dan kemudahan akses layanan perbankan, baik melalui kantor cabang maupun layanan digital seperti mobile banking.

Salah satu nasabah BRI di Kota Lubuklinggau, Rini (35), saat dibincangi Jumat (18/10) mengatakan bahwa pelayanan yang ramah serta proses yang cepat membuatnya selalu memilih BRI sebagai bank andalannya. "Setiap kali datang ke cabang, saya selalu dilayani dengan cepat dan ramah. Sistem antriannya juga teratur, jadi saya merasa nyaman," ujarnya.

Dia mengungkapkan bahwa BRI sangat mendukung usahanya melalui produk Kredit Usaha Rakyat (KUR). “Proses pengajuan kreditnya mudah, dan saya terbantu dengan bunga yang ringan. Bank BRI benar-benar mendukung kami, para pelaku usaha kecil,” ungkapnya.

BACA JUGA:BRI Dorong Kebangkitan Perekonomian Pasar Tradisional di Tengah Pemulihan Ekonomi Nasional

BACA JUGA:Tak Perlu Khawatir! Kemenag Izinkan Pernikahan di Hari Libur

BRI juga mendapatkan apresiasi atas inovasi digitalnya, yang memudahkan nasabah dalam melakukan berbagai transaksi tanpa harus datang ke kantor cabang. "Dengan mobile banking BRI, saya bisa cek saldo, transfer, bahkan bayar tagihan kapan saja dan di mana saja," kata Lisa, seorang ibu rumah tangga.

Dengan layanan yang terus berkembang, Bank BRI di Lubuklinggau berhasil mempertahankan kepercayaan nasabahnya dan memberikan pengalaman perbankan yang nyaman serta profesional.

Di Kota Lubuklinggau, terdapat beberapa kantor cabang dan unit layanan Bank BRI. Beberapa di antaranya adalah Kantor Cabang Pembantu (KCP) di Jalan Garuda, Kantor Cabang Lubuklinggau di Jalan Yos Sudarso, serta beberapa unit di lokasi lain seperti di Simpang Priuk.  

Senada dengan konsumen lainnya Yudi (28), seorang pegawai swasta di Lubuklinggau, mengatakan layanan digital BRI. "Lewat mobile banking BRI, saya bisa melakukan transaksi kapan saja tanpa harus ke bank. Sangat memudahkan," jelasnya. 

Dengan layanan yang terus berkembang, BRI di Lubuklinggau berhasil mempertahankan kepercayaan masyarakat, menghadirkan kenyamanan, dan mendukung kebutuhan finansial mereka.(adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: