Masa Tenang, Bawaslu Prabumulih Lakukan Penertiban APK di Berbagai Titik

Masa Tenang, Bawaslu Prabumulih Lakukan Penertiban APK di Berbagai Titik

Masa Tenang, Bawaslu Prabumulih Lakukan Penertiban APK di Berbagai Titik--Foto: Prabupos

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Meskipun masa kampanye telah memasuki masa tenang, berbagai Alat Peraga Kampanye (APK) yang digunakan oleh calon walikota, wakil walikota, serta calon gubernur dan wakil gubernur masih terlihat di sejumlah lokasi di Kota Prabumulih.

Menanggapi hal ini, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Prabumulih bersama TNI, Polri, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP telah melaksanakan penertiban APK di berbagai titik di kota tersebut.

Proses penertiban ini dipimpin oleh anggota Bawaslu Kota Prabumulih, Beri Andika SE dan Lia Siska Indriani SPd, bersama seluruh Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), sekretariat, serta Pengawas Kelurahan Desa (PKD).

Hasil dari kegiatan tersebut, banyak APK yang akhirnya ditertibkan. "Pada hari pertama, kami fokus menertibkan APK di tiga rute dengan membagi tim menjadi tiga kelompok. 

BACA JUGA:Erie Suzan dan Liza Natalia Warnai Kampanye BerGema Ngesti-Amin di Prabumulih

BACA JUGA:Menjelang Pilkada 2024, 166 Peserta Ikuti Wawancara Calon PTPS di Prabumulih

Selanjutnya, pada hari kedua dan ketiga, kami akan melanjutkan penertiban sesuai dengan wilayah kerja masing-masing Panwascam dan PKD," ujar Beri Andika usai kegiatan.

Beri menambahkan bahwa seluruh APK yang ditertibkan kemudian dipindahkan dan disimpan sementara di halaman belakang kantor Bawaslu Kota Prabumulih. 

"APK yang sudah ditertibkan akan kami simpan di area belakang kantor untuk proses arsip," katanya.

Meskipun penertiban telah berlangsung, Beri mengungkapkan bahwa jumlah APK yang ditertibkan pada hari pertama belum dapat dipastikan, karena proses ini masih berlanjut hingga sore hari. 

BACA JUGA:Debat Kandidat di Hotel South Sumatera, KPU Prabumulih Siapkan Tim Perumus

BACA JUGA:Menghadapi Pilkada, Polres Prabumulih Ajak Masyarakat Jaga Ketenangan

"Jumlah pastinya belum dihitung karena banyak, ada beberapa APK yang juga ditertibkan oleh masyarakat karena bahan-bahannya masih bisa dimanfaatkan," tambahnya.

Ketika ditanya apakah ada tim sukses dari pasangan calon yang melakukan penertiban secara mandiri, Beri menegaskan bahwa tidak ada pihak lain yang terlibat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: