Polres Prabumulih Gencarkan Sosialisasi Cegah Tawuran di Kalangan Remaja

Polres Prabumulih Gencarkan Sosialisasi Cegah Tawuran di Kalangan Remaja--Foto: Prabupos
Prabumulih, PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Polres Prabumulih melalui bagian Humas terus berupaya memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap terjaga dengan memberikan sosialisasi dan imbauan kepada warga, khususnya kalangan remaja, untuk tidak terlibat dalam tawuran.
Kegiatan ini melibatkan Bhabinkamtibmas di setiap kelurahan dan desa, yang bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan secara langsung kepada masyarakat.
Aipda Julianto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Muara Dua Barat, menyatakan bahwa pihaknya secara teratur turun ke lapangan untuk memberikan sosialisasi kepada warga, khususnya kepada para remaja dan orang tua, agar bersama-sama mencegah terjadinya tawuran yang meresahkan.
"Kami terus mengingatkan kepada para orang tua untuk senantiasa mengawasi anak-anak mereka, dan mengajak remaja untuk menghindari tawuran yang hanya akan merugikan diri sendiri dan orang lain. Mari bersama-sama kita wujudkan lingkungan yang aman dan nyaman di Muara Dua," ujar Aipda Julianto.
BACA JUGA:Sungai Lematang Meluap, Banjir Kiriman Terjang Kelurahan Payuputat
BACA JUGA:Pohon Tumbang Hambat Aliran Sungai Kelekar, BPBD Prabumulih Segera Evakuasi
Di sisi lain, AKP B. Sijabat, Kasi Humas Polres Prabumulih, menegaskan bahwa pihaknya akan mengambil tindakan tegas terhadap segala bentuk tawuran yang dapat mengganggu ketertiban umum.
"Kami tidak akan memberikan toleransi terhadap aksi tawuran yang membahayakan keamanan masyarakat. Kami juga mengajak semua elemen masyarakat, termasuk orang tua dan sekolah, untuk bersama-sama mencegah terjadinya tawuran. Peran aktif semua pihak sangat penting dalam menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan kita," ujarnya saat diwawancarai oleh media pada Rabu (15/03/2025).
AKP B. Sijabat juga berharap agar kesadaran masyarakat, terutama para pemuda, semakin tinggi dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.
"Kami berharap generasi muda di Prabumulih lebih memilih kegiatan positif seperti belajar dan berpartisipasi dalam aktivitas yang bermanfaat. Jangan biarkan masa depan mereka hancur hanya karena terlibat dalam tawuran yang tidak memiliki keuntungan apa pun. Mari kita jaga bersama keamanan dan kedamaian di kota ini," tambahnya.
Polres Prabumulih juga berharap, dengan upaya-upaya preventif ini, potensi tawuran dapat dikurangi, dan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga ketertiban serta keamanan bersama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: