Oppo Reno15 Pro (Mini), Smartphone Flagship Ringkas dengan Kamera 200MP
Oppo Reno15 Pro (Mini), Smartphone Flagship Ringkas dengan Kamera 200MP--Foto: Prabupos
Kamera utama mengusung sensor 200MP lengkap dengan OIS, didampingi Kamera telefoto 50MP dengan OIS dan kemampuan zoom optik 3,5x.
Sementara itu, kamera ultra-wide 50MP dengan autofokus melengkapi sistem kamera belakang.
Di bagian depan, terdapat kamera selfie 50MP berjenis ultra-wide yang juga telah mendukung autofokus, sebuah fitur yang masih jarang ditemui.
BACA JUGA:Cari Laptop Murah? Ini Laptop Acer Rp2 Jutaan dengan RAM 4GB
Sebagai sumber daya, Reno15 Pro (mini) dibekali baterai berkapasitas besar 6.200mAh.
Pengisian dayanya mendukung teknologi SuperVOOC 80W melalui kabel, yang memungkinkan pengisian berlangsung cepat dan efisien.
Untuk perangkat lunak, ponsel ini langsung menjalankan Android 16 dengan antarmuka khas Oppo, ColorOS 16, yang menawarkan berbagai fitur dan optimalisasi terbaru.
Spesifikasi Singkat Oppo Reno15 Pro (mini)
Dimensi & Bodi
151,2 x 72,4 x 8,0 mm, bobot 187 gram. Bagian depan dan belakang dilapisi kaca dengan perlindungan Gorilla Glass 7i, rangka aluminium, serta sertifikasi IP68/IP69 untuk ketahanan terhadap air dan debu.
BACA JUGA:Adu Kamera Smartphone Kelas Menengah: Nokia X200 5G vs Galaxy A55 vs Infinix Zero 30 5G
BACA JUGA:Bocoran iPhone 18 Pro: Desain Layar Full, Kamera Setara DSLR, dan Chip 2 Nm Siap Gegerkan Pasar
Layar
AMOLED 6,32 inci, mendukung 1 miliar warna, refresh rate 120Hz, HDR10+, kecerahan hingga 1800 nits (HBM), resolusi 1216 x 2640 piksel, kerapatan 460 ppi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


