BRAVO! Si Humas Polres Prabumulih Sabet Penghargaan Bergengsi dari Bidang Humas Polda Sumsel
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Polres Prabumulih meraih prestasi luar biasa dengan Si Humas (Seksi Hubungan Masyarakat) yang mendapatkan penghargaan bergengsi dari Bidang Humas Polda Sumatera Selatan (Sumsel).
Pada Rabu, 17 Juli 2024 Penghargaan ini diberikan dalam acara rapat kerja dan teknis (rakernis) yang berlangsung di Polda Sumsel .
Dalam rakernis tersebut, Si Humas Polres Prabumulih berhasil meraih peringkat pertama dalam kategori Pengiriman Konten Terbanyak untuk periode April hingga Juni 2024.
Kombes Pol Sunarto, Kabid Humas Polda Sumsel, kepada Bripka Fedho, PS Kasubsi PIDM Polres Prabumulih menyerahkan langsung penghargaan tersebut.
BACA JUGA:Tingkatkan Partisipasi Donor Darah: PMI Prabumulih Ajak Masyarakat untuk Berkontribusi
BACA JUGA:PJ Wako Prabumulih Cek PDAM Tirta Prabujaya : Soroti Kebersihan Kantor - Kapasitas Air Masuk Kurang
Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas pelaksanaan rakernis ini. Ia berharap rakernis ini dapat memperkaya pengetahuan serta keterampilan peserta dalam bidang humas.
“Saya berharap rakernis ini dapat memperkuat pemahaman dan keterampilan jajaran humas,” ujar Irjen Pol A Rachmad Wibowo saat membuka acara.
Kapolda juga menekankan bahwa fungsi humas Polri kini menjadi bagian strategis dalam kepolisian. Humas diharapkan mampu menyampaikan informasi yang benar dari dalam organisasi dan menjalankan peran kemitraan serta penerangan masyarakat.
“Di era informasi yang penuh dengan disinformasi ini, humas harus bisa membedakan antara berita yang benar dan yang tidak, serta meluruskan informasi yang salah,” jelasnya.
BACA JUGA:Silpa APBD 2023 Kota Prabumulih Capai Rp183 Miliar, Pj Wako Bakal Evaluasi OPD
BACA JUGA:Angka Inflasi Prabumulih Turun, Lebih Rendah dari Target Nasional
Rakernis ini dihadiri oleh pejabat yang membawahi fungsi PID dari Mapolda Sumsel, serta para kasi humas dan operator dari berbagai satuan wilayah, termasuk kasi humas polsek di jajaran Polrestabes Palembang.
Pada kesempatan ini, Kombes Pol Sunarto juga menyerahkan trofi dan piagam penghargaan kepada para pemenang di berbagai kategori. Untuk kategori Pengiriman Konten Terbanyak, Si Humas Polres Prabumulih menempati posisi pertama, diikuti oleh Si Humas Polrestabes Palembang di posisi kedua, dan Si Humas Polres Pali di posisi ketiga.